PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN BBL (BRAIN BASED LEARNING) BERMUATAN KARAKTER TERHADAP HASIL BELAJAR IPA

Authors

  • I Gusti Agus Made Mustiada .
  • Prof. Dr. Anak Agung Gede Agung,M.Pd .
  • Dra. Ni Nengah Madri Antari, M.Erg. .

DOI:

https://doi.org/10.23887/jjpgsd.v2i1.2250

Abstract

Penelitian ini bertujuan (1) Untuk mengetahui deskripsi hasil belajar IPA siswa yang belajar menggunakan model pembelajaran konvensional, (2) Untuk mengetahui deskripsi hasil belajar IPA siswa yang belajar menggunakan model pembelajaran BBL bermuatan karakter, (3) Untuk mengetahui perbedaan yang signifikan hasil belajar IPA antara kelompok siswa yang dibelajarkan menggunakan model pembelajaran BBL bermuatan karakter dan siswa yang di belajarkan menggunakan model pembelajaran konvensional pada siswa kelas V Semester I SD di Desa Bontihing pada Tahun Pelajaran 2013/2014. Populasi dalam penelitian ini adalah semua siswa kelas V SD di Desa Bontihing. Sampel ditentukan dengan teknik simple random sampling, diperoleh SD N 4 Bontihing sebagai kelompok eksperimen yang berjumlah 27 orang siswa dan SD N 1 Bontihing sebagai kelompok kontrol yang berjumlah 23 orang siswa. Data hasil belajar IPA siswa dikumpulkan dengan pilihan ganda. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan teknik analisis statistik deskriptif dan inferensial uji-t. Berdasarkan hasil analisis (1) Hasil belajar siswa pada kelompok eksperimen dengan menggunakan pembelajaran BBL bermuatan karakter lebih tinggi dibanding dengan pembelajaan konvensional, dengan mean = 22,67. (2) Hasil belajar siswa pada kelompok kontrol dengan menggunakan pembelajaran konvensional lebih rendah dibanding dengan pembelajaan BBL bermuatan karakter, dengan mean = 17,61 (3) Terdapat perbedaan hasil belajar IPA antara siswa yang diajarkan dengan menggunakan pembelajaran BBL bermuatan karakter dan siswa yang diajarkan dengan menggunakan pembelajaran konvensional. Hasil analisisnya menunjukan thitung = 6,25 dan t tabel = 1,67722 untuk db = n1+ n2 – 2 = 48 dengan taraf signifikansi 5%. Berdasarkan kreteria pengujian, karena thitung > ttable maka H0 ditolak dan Ha diterima.
Kata Kunci : Pembelajaran BBL, hasil belajar IPA

The aimed of this research are: (1) To determine the description of science learning achievement students that have studied by using conventional learning model, (2) To know the description of science learning achievement students that have studied by using BBL learning model contains character, (3) The significant of difference in science learning achievement between student groups that have studied using BBL learning model contains character and conventional learning model at fifth grade of Semester I of Bontihing’s Elementary School in academic year 2013 / 2014. The population of this research is all of fifth grade of Bontihing’s Elementary School. The sample was determined by simple random sampling technique, it is resulted that Elementary School number 4 of Bontihing as a experiment group with 27 students and Elementary School number 1 of Bontihing as a control group with 23 students. The data result of science learning achievement of student is collected by multiple choices. The collected data is analyzed by using descriptive statistical analysis technique and uji-t inferential. The analysis result indicate: (1) The students result in experiment group by using BBL learning model contains character is higher than conventional learning model, by mean score = 22,67. (2) The students result in control group by using conventional learning model is lower than BBL learning model contains character, by mean score = 17,61. (3) There are the difference of science learning achievement between students that have been taught by using BBL learning model contains character and conventional learning model. The analysis result indicates tcount = 6,25 and ttable of = 1,67722 for the db = n1+ n2 - 2 = 48 with 5% of significant level. Based on test criteria, because tcount> ttable so that Ho is refused and Ha is accepted.
keyword : learning outcomes sience, BBL learning

Published

2014-02-18

How to Cite

., I. G. A. M. M., ., P. D. A. A. G. A., & ., D. N. N. M. A. M. (2014). PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN BBL (BRAIN BASED LEARNING) BERMUATAN KARAKTER TERHADAP HASIL BELAJAR IPA . MIMBAR PGSD Undiksha, 2(1). https://doi.org/10.23887/jjpgsd.v2i1.2250

Issue

Section

Articles