*PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN LEARNING CYCLE “5E” TERHADAP HASIL BELAJAR IPA SISWA KELAS V DI GUGUS III*

Authors

  • I Wayan Asthira Putra .
  • Dra. Nyoman Kusmariyatni,S.Pd .
  • I Gede Margunayasa, S.Pd., M.Pd. .

DOI:

https://doi.org/10.23887/jjpgsd.v4i1.6658

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan hasil belajar IPA anatara siswa yang belajar menggunakan model pembelajaran learning cycle “5e” di SD Negeri 3 Purwakerthi dengan siswa yang menggunakan model pembelajaran konvensional di SD Negeri 1 Culik. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen semu. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V di Gugus III Kecamatan Abang tahun pelajaran 2014/2015 yang berjumlah 197 orang. Sampel penelitian ini yaitu siswa kelas V SD No. 1 Culik yang berjumlah 30 orang dan siswa kelas V SD No. 3 Purwakerthi yang berjumlah 33 orang. Data hasil belajar pada mata pelajaran IPA siswa dikumpulkan dengan instrumen tes berbentuk pilihan ganda. Data yang dikumpulkan dianalisis menggunakan analisis statistik deskriptif dan statistik inferensial (uji–t). Hasil penelitian ini menemukan bahwa hasil belajar dalam pembelajaran IPA pada siswa kelompok kontrol dengan model pembelajaran konvensional menunjukkan skor cenderung sedang, dengan mean 15,23 dan hasil belajar pada siswa kelompok eksperimen dengan model pembelajaran learning cycle “5e” menunjukkan skor cenderung tinggi, dengan mean 21,42. Terdapat pengaruh hasil belajar pada mata pelajaran IPA yang signifikan antara kelompok eksperimen dengan model learning cycle “5e” dan kelompok kontrol dengan model pembelajaran konvensional, diketahui bahwa thitung > ttabel (thitung = 8,00 > ttabel = 1,671 ). Dari perbedaan rata-rata hasil belajar menunjukkan bahwa pembelajaran dengan menggunakan model pembelajaran learning cycle “5e” berpengaruh terhadap hasil belajar IPA dibandingkan dengan model pembelajar konvensional pada siswa kelas V Semester Ganjil tahun pelajaran 2014/2015 di SD Gugus III Kecamatan Abang Kabupaten Karangasem.
Kata Kunci : model learning cycle ”5e”, hasil belajar

This research aims to determine differences in learning outcomes of science among students studying science uses learning cycle “5e” method at SD Negeri 3 purwakherti and using conventional learning method at SD Negeri 1 Culik. This research is kind of quasi-experiment research. This research population is all of fitth grade students at third cluster in Abang district in year 2014/2015 which amounts to 197 people. The research sample is fifth grade students of SD Negeri 1 Culik which amounts to 30 people and fifth grade students of SD Negeri 3 Purwakerthi which amounts to 33 people. Data results of science learning was gathered which multiple choice of instruments. Data were collected using statistical analysis descriptive and inferential statistic (t-test). The result of this study found that the resulsts of learning science in students with a control group by using konventional learning method shows the mean scores tend to be moderate with 15.23 and students learning outcomes in the experimental group by using cycle learning “5e” method tend to show high scores, with mean of 21.42. There are influences learning outcomes in science learning which is significant between experimental group by using learning cycle “5e” method and the control group by using conventional learning method, it is known that tarithmetic > ttable ¬(tarithmetic = 8.00 > ttable = 1.671 ). From the difference of learning outcomes showed that learning science by using a cycle learning “5e” was influence on learning outcomes compared to conventional learning method in students fifth grade of first semester in year 2014/2015 at third cluster in Abang district, Karangasem regency.*
keyword : learning cycle“5e”, learning outcomes*

Published

2016-03-03

How to Cite

., I. W. A. P., ., D. N. K., & ., I. G. M. S. M. (2016). *PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN LEARNING CYCLE “5E” TERHADAP HASIL BELAJAR IPA SISWA KELAS V DI GUGUS III* . MIMBAR PGSD Undiksha, 4(1). https://doi.org/10.23887/jjpgsd.v4i1.6658

Issue

Section

Articles