PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN, PROFITABILITAS, KINERJA SOSIAL, KINERJA LINGKUNGAN DAN KOMITE AUDIT TERHADAP PENGUNGKAPAN ISLAMIC SOCIAL REPORTING (ISR) PADA PERUSAHAAN YANG TERDAFTAR DI JAKARTA ISLAMIC INDEX (JII) PERIODE TAHUN 2014-2016

Authors

  • Eka Hartawati .
  • Ni Luh Gede Erni Sulindawati, SE. Ak,M.P .
  • Putu Sukma Kurniawan, S.T., M.A. .

DOI:

https://doi.org/10.23887/jimat.v8i2.13246

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Ukuran Perusahaan, Profitabilitas, Kinerja Sosial, Kinerja Lingkungan, dan Komite Audit Terhadap Pengungkapan Islamic Social Reporting (ISR) Pada Perusahaan Yang Terdaftar Di Jakarta Islamic Index (Jii) Periode Tahun 2014-2016. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah Purposive Sampling. Jumlah sampel pada penelitian ini sebanyak 51 sampel. Penelitian ini menggunakan pendekatan Kuantitatif. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder. Metode pengumpulan data yang dilakukan dengan metode dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan regresi linier berganda yaitu uji t yang diolah dengan menggunakan SPSS versi 23. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) ukuran perusahaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap ISR, (2) profitabilitas tidak berpengaruh positif dan signifikan terhadap ISR, (3) kinerja sosial berpengaruh positif dan signifikan terhadap ISR, (4) kinerja lingkungan tidak berpengaruh positif dan signifikan terhadap ISR, dan (5) komite audit tidak berpengaruh positif dan signifikan terhadap ISR.
Kata Kunci : Ukuran Perusahaan, Profitabilitas, Kinerja Sosial, Kinerja Lingkungan, Komite Audit.

This study aimed at finding out the Influence of company size, profitability, social performance, environmental performance, and audit committee on Islamic Social Reporting (ISR) disclosure of the companies registered in Jakarta Islamic Index (Jii) on year period 2014-2016. The sampling technique used was purposive sampling. The number of samples in this study were 51 samples. This research employed a quantitative approach. The data type used in this research were secondary data. The data collection method was conducted through documentation method. The data analysis techniques used were multiple linear regression is t test, which were processed through SPSS version 23. The results showed that (1) firm size had a positive and significant effect on ISR, (2) profitability did not have a positive and significant effect on ISR, (3) social performance had a positive and significant effect on ISR, (4) environmental performance had no positive and significant effect on the ISR, and (5) the audit committee had no positive and significant effect on the ISR.
keyword : Company Size, Profitability, Social Performance, Environmental Performance, Audit Committee.

Published

2018-02-13

Issue

Section

Articles