Pengaruh Gender, Tingkat Pendidikan Formal, dan Pengalaman Kerja Auditor terhadap Kualitas Audit (Studi Empiris Pada Kantor Inspektorat Kota Denpasar, Kabupaten Badung dan Kabupaten Buleleng)

Authors

  • Putu Ira Indayani .
  • Dr. Edy Sujana,SE,Msi,AK .
  • Ni Luh Gede Erni Sulindawati, SE. Ak,M .

DOI:

https://doi.org/10.23887/jimat.v3i1.5112

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memperoleh bukti secara empiris pengaruh gender, tingkat pendidikan formal auditor, pengalaman kerja auditor terhadap kualitas audit. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan data primer yang diperoleh dari kuesioner dan diukur dengan menggunakan skala likert. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan purposive sampling. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah staf dalam jabatan fungsional yang melaksanakan fungsi pemeriksaan di Inspektorat Kota Denpasar, Kabupaten Badung dan Kabupaten Buleleng yang berjumlah 43 orang. Teknik analisis data yang digunakan yaitu uji regresi linier berganda. Data dianalisis dengan menggunakan software SPSS versi 19. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa (1) terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara gender terhadap kualitas audit, (2) terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara tingkat pendidikan formal auditor terhadap kualitas audit, dan (3) terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara pengalaman kerja auditor auditor terhadap kualitas audit.
Kata Kunci : gender, tingkat pendidikan formal, pengalaman kerja auditor, kualitas audit.

The research was aimed at gaining evidence empirically on the impact of gender, formal education level of auditors and work experience of auditors on audit quality. This is a quantitative research by using primary data gained by questionnaire and measured using Likert scale. The sampling technique applied was purposive sampling. The samples included 43 staff who did role of auditing at inspectorate offices of Denpasar Municipality, Badung and Buleleng regency. The technique used to analyze data was multiple linear regression test. The data was analyzed using SPSS version 19. The results of the research showed that (1) there was positive and significant impact of gender on audit quality, (2) there was positive and significant impact of the formal education level of the auditors on the audit quality, (3) there was positive and significant impact of the work experience of the auditors on the audit quality.
keyword : gender, formal education level, work experience of auditor, audit quality

Published

2015-07-07

Issue

Section

Articles