PERSEPSI MASYARAKAT TERHADAP SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN (SMK) SEBAGAI UPAYA MEMASUKI DUNIA KERJA
Abstract
Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) adalah salah satu lembaga pendidikan formal yangmelaksanakan pendidikan dengan tujuan untuk mendidik, mengajar ataupun melatih siswa agar
memiliki pengetahuan dan ketrampilan tertentu sesuai dengan bidang studi yang dipilih siswa atau
peserta didik. Pada umumnya siswa yang memilih untuk melanjutkan studi di SMK berasal dari
keluarga kalangan menengah-kebawah, karena dari golongan yang kurang mampu sehingga memilih
untuk studi pada bidang pendidikan yang siap kerja. Lulusan SMK ini harus memiliki kompetensi yang
diharapkan oleh stakeholders, agar dapat diterima dalam dunia usaha/industry, karena seseorang
yang memiliki bakat, kemampuan, minat, usaha dan keahlian sesuai dengan bidang studinya tentu
akan dapat memperebutkan pasar kerja.
Kata Kunci : Persepsi, SMK, Dunia Kerja