HUBUNGAN BEBAN KERJA DAN LINGKUNGAN KERJA DENGAN STRES KERJA PADA USAHA DODOL DESA PENGLATAN
DOI:
https://doi.org/10.23887/gm.v4i1.77266Keywords:
Stres kerja, Lingkungan kerja, Beban kerjaAbstract
Kesehatan dan keselamatan kerja merupakan salah satu aspek yang perlu diperhatikan pada UMKM dodol karena terdapat berbagai risiko yang dapat menimbulkan kecelakaan/penyakit pada pekerja sehingga menurunkan produktivitas perusahaan. Penelitian ini bertujuan menganalisis hubungan faktor lingkungan dan beban kerja terhadap stress pekerja dodol. Penelitian ini merupakan penelitian analitik observasional dengan pendekatan cross-sectional. Penelitian ini dilaksanakan di desa Penglatan. Sampel penelitian adalah pekerja dodol di desa Penglatan, sebanyak 60 orang yang dipilih secara purposive sampling. Data penelitian dikumpulkan menggunakan angket dan observasi. Analisis data menggunakan model analisis regresi logistik ganda yang disajikan dalam grafik dan tabel. Hasil analisis data menunjukan bahwa tidak terdapat hubungan antara beban kerja dengan stress kerja pekerja dodol di desa Penglatan. Hasil sebaliknya ditemukan pada lingkungan kerja dimana hasil analisis data menunjukan terdapat hubungan yang secara statistik signifikan antara lingkungan kerja dengan stress kerja pekerja dodol di desa Penglatan. Berdasarkan atas hasil tersebut disarankan kepada pengusaha dan pemerintah secara bersama-sama untuk selalu memperhatikan lingkungan kerja pada UMKM sehingga akan meningkatkan kinerja dan produktivitasnya.
References
Munandar, AS. 2014. Psikologi Industri Dan Organisasi Jakarta: Universitas Indonesia.
Afini R. 2017. Hubungan lingkungan kerja dengan stress kerja karyawan Pada PT Megapolitan Developments Tbk.
Maweikerea Y, Manampiring AE, Toar JM. 2021. Hubungan Beban Kerja Perawat Dengan Tingkat Kepuasan Pasien Dalam Pemberian Asuhan Keperawatan di Ruang Rawat Inap RSU GMIM Pancaran Kasih Manado. Jurnal Keperawatan, Volume 9, No.1
Ansori, RF. 2020. Analysis of correlation between workload and work attitudes toward work fatique (Case study in kaliotik Lamongan Restaurant workers). IJOSH.V9. (1).
Hutabarat Y. 2017. Dasar-dasar Pengetahuan Ergonomi. Diterbitkan oleh Media Nusa Craetif
Adiputra, N. 2004. Ergonomi. Disampaikan dalam Pelatihan Upaya Kesehatan Kerja Tenaga Kesehatan Kabupaten/Kota dan Puskesmas Propinsi Bali.
Asih, GY., Widhiastuti, H., Dewi, R. 2018. Stres Kerja. Semarang University Press.
Bakta. 2021. Metodologi Penelitian Kedokteran dan Kesehatan. PT Bali Internasional Press
Dajoh, V et al. 2021, “Hubungan kelelahan kerja dengan stress kerja pada karyawan di spbu kabupaten minahasa,” Jurnal Kesehatan Masyarakat UNIMA, vol. 02, no. 01, pp. 21–26.
International Labour Organisation (ILO). 2013. Keselamatan dan Kesehatan Kerja di Tempat Kerja. Pedoman pelatihan untuk manajer dan pekerja.
Kemenaker. 2018. Permenaker nomor 5 tahun 2018 tentang keselamatan dan kesehatan kerja lingkungan kerja.
Kemenkes. 2016. Permenkes Nomor 48 tahun 2016 tentang standar keselamatan dan kesehatan kerja perkantoran.
Manuaba, A. 2004. “Organisasi Kerja, Ergonomi dan Produktivitas”, Seminar Nasional Ergonomi, Jakarta
Okhifun G. 2018. Workplace Stress: A Silent Killer of Employee Health and Productivity
Sedarmayanti. 2007. Sumber Daya Manusia dan Produktivitas Kerja. Bandung: Mandar Maju.
Sihaloho, RD dan Siregar, H. 2019. Pengaruh Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan pada PT. Super Setia Sagita Medan. Jurnal Ilmiah Socio Secretum. Volume 9 Nomor 2 Tahun 2019.
Sinaga, S. 2016. Pengaruh Lingkungan Kerja Terhadap Produktivitas Kerja Karyawan. JOM FISIP Vol. 3 No. 2 Oktober 2016.
Tulhusnah, L., Puryantoro, P. 2019. Pengaruh jam kerja dan disiplin kerja terhadap stress kerja karyawan kantor Kecamatan Kapongan Kabupaten Situbondo. Jesya 2(2) 2019
WHO. 2020. Occupational health: Stress at the workplace https://www.who.int/ news-room/ questions-and answers/ item/ ccupational-health-stress-at-the - workplace
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 I Made Kusuma Wijaya, IP Adi Wibowo
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.