PERSEPSI MAHASISWA VOKASI TERHADAP KEGIATAN PEMBELAJARAN MATA KULIAH TEORI PSIKOLOGI KOMUNIKASI PADA ERA PANDEMI COVID 19

Authors

  • Ni Nyoman Sri Witari Universitas Pendidikan Ganesha, Singaraja
  • Jajang Suryana Universitas Pendidikan Ganesha, Singaraja

DOI:

https://doi.org/10.23887/ika.v18i2.30082

Abstract

Pembelajaran mata kuliah teori pada program studi diploma yang berbasis vokasi seringkali dianggap kurang mendapat perhatian dari mahasiswa. Dengan merebaknya pandemic covid 19 membuat persepsi tersebut menguat karena perkuliahan dilakukan melalui pertemuan virtual. Dari latar tersebut tujuan penelitian ini adalah 1) untuk membuktikan apakah benar mahasiswa vokasi tidak responsifterhadap pembelajaran mata kuliah teori; 2) mendeskripsikan respons mahasiswa terhadap pembelajaran mata kuliah teori Psikologi Komunikasi secara daring di era covid 19. Data penelitian ini diperoleh dari hasil angket menggunakan metode skala Likert, observasi perilaku mahasiswa dan dokumentasi kegiatan belajar dan dianalisis secaradeskriptif kuantitatif dalam bentuk prosentase yang digambarkan dalam sajian data berbentuk angka, tabel dan grafik statistik. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa mahasiswa responsif terhadap pembelajaran matakuliah teori dengan capaian respons positif 82,5% (baik); dan respon terhadap pembelajaran matakuliah teori Psikologi Komunikasi secara daring di era covid 19sangat baik dengan respons positif 86% (sangat baik).

Downloads

Published

2020-09-15

Issue

Section

Articles