ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI UNDERPRICING SAHAM PADA PENAWARAN SAHAM PERDANA DI BURSA EFEK INDONESIA
DOI:
https://doi.org/10.23887/jinah.v2i2.1672Abstract
ABSTRAK
Underpricing adalah sebuah fenomena Initial Public Offering (IPO) yang sering terjadi di pasar modal dan telah dibuktikan oleh para peneliti di berbagai negara. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi tingkat underpricing. Penelitian ini dilakukan di Bursa Efek Indonesia (BEI), yakni pada perusahaan yang melakukan IPO pada tahun 1997 sampai dengan tahun 2010. Underpricing yang diukur dengan initial abnormal return merupakan variabel dependen dalam penelitian ini. Sedangkan variabel independen dalam penelitian ini adalah reputasi underwriter, reputasi auditor, umur perusahaan, ukuran perusahaan, tujuan penggunaan dana untuk investasi, profitabilitas perusahaan (ROA), financial leverage dan jenis industri. Pengambilan sampel yang dilakukan dengan metode purposive sampling menghasilkan 161 perusahaan sebagai sampel penelitian. Model regresi berganda digunakan untuk menguji hubungan antara variabel independen dengan variabel dependen.
Hasil analisis regresi berganda menunjukkan bahwa variabel reputasi underwriter, ukuran perusahaan dan tujuan penggunaan dana untuk investasi secara signifikan berpengaruh pada underpricing dengan arah koefisien negatif untuk ketiga variabel. Sedangkan variabel reputasi auditor, umur perusahaan, profitabilitas perusahaan (ROA), financial leverage, dan jenis industri terbukti tidak memiliki pengaruh signifikan pada terjadinya underpricing.
Saran terkait manfaat praktis yang dapat diberikan berdasarkan hasil penelitian ini antara lain: 1) emiten dapat mempertimbangkan reputasi underwriter, ukuran perusahaan dan tujuan penggunaan dana hasil IPO dalam rangka menarik investor dan memperkecil tingkat underpricing, 2) investor juga sebaiknya mempertimbangkan ketiga variabel tersebut dalam rangka memperoleh return yang diharapkan pada investasi saham perdana, 3) underwriter hendaknya senantiasa meningkatkan kualitas penjaminannya sehingga akan lebih dipercaya menangani IPO perusahaan-perusahaan selanjutnya.
Kata kunci: Underpricing, Initial Public Offering, Reputasi Underwriter, Reputasi Auditor, Umur Perusahaan, Ukuran Perusahaan, Tujuan Penggunaan Dana untuk Investasi, Profitabilitas Perusahaan (ROA), Financial Leverage, Jenis Industri.
ABSTRACT
Underpricing is an IPO phenomenon in the capital markets and have been proven by researchers in many countries. The aim of this research is to determine factors that influence underpricing. This research conducted in companies doing IPO at Indonesia Stock Exchange in period of 1997–2010. Underpricing which is measured by initial abnormal return is dependent variable. Independent variables of this research are: underwriter reputation, auditor reputation, firm age, firm size, invesment purpose of IPO fund, profitability, financial leverage and industry type. Sample is collected by using purposive sampling, resulting in 161 companies as sample. Multiple regression model used to test relation between independent variables and dependent variable.
Regression analysis shows that underwriter reputation, firm size and invesment purpose of IPO fund have negative and significant influence on the level of underpricing. The auditor reputation, firm age, profitability, financial leverage and industry type do not have significant influence to underpricing.
This result had implication that: 1) companies doing IPO should consider underwriter reputation, firm size and purpose of using IPO fund to attract investors and minimize the level of underpricing, 2) investors should consider all three of factor in their IPO investment decision in order to get higher return, 3) underwriters should improve and provide quality underwriting services to maintain their reputation and IPO succes in the future.
Keywords: Underpricing, Initial Public Offering, Underwriter Reputation, Auditor Reputation, Firm Age, Firm Size, Invesment Purpose of IPO Fund, Profitability, Financial Leverage, Industry Type.