Penerapan Akuntansi Biaya Lingkungan Pada PT. Jaya Baru Lestari

Authors

  • Ni Made Meli Darma Yanthi Universitas Pendidikan Ganesha
  • Ni Wayan Yulianita Dewi Universitas Pendidikan Ganesha

DOI:

https://doi.org/10.23887/vjra.v12i01.52914

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan akuntansi biaya lingkungan pada PT. Jaya Baru Lestari. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif. Metode pengumpulan data yang dig   unakan dalam penelitian ini yaitu wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan yaitu teknik analisis kualitatif model Miles dan Huberman. Hasil penelitian ini menjelaskan bahwa PT. Jaya Baru Lestari sudah melakukan tahapan penerapan akuntansi untuk biaya pengelolaan limbah, namun belum sesuai dengan PSAK Nomor 1 paragraf 14 Tahun 2015. Hal ini diketahui berdasarkan dari pengakuan dan pengukuran, dalam pengukuran perusahaan telah mengakui biaya pengelolaan limbah serta dalam pengukuran biaya lingkungan (dalam hal pengelolaan limbah) yang dilakukan oleh PT. Jaya Baru Lestari menggunakan satuan rupiah, akan tetapi dalam mengidentifikasi, mengungkapkan, serta menyajikan biaya pengelolaan limbah perusahaan belum melakukannya secara benar. Perusahaan masih menggabungkan biaya lingkungan ke dalam biaya produksi, seharusnya perusahaan membuat akun biaya lingkungan secara khusus dalam laporan laba rugi.

 

Published

2023-04-30