Isolasi dan karakterisasi Bakteri Asam Laktat pada air rendaman kacang tunggak (Vigna unguiculata (L.) Walp) berpotensi sebagai penghasil antibiotik

Authors

  • Gergonius Fallo Universitas Timor
  • Yuni Sine Universitas Timor
  • Otersia Tael Universitas Timor

Keywords:

Bakteri Asam Laktat1, Air Rendaman Kacang Tunggak2, Antibiotik3

Abstract

Kacang tunggak (Vigna unguiculata (L.) Walp) adalah sejenis tanaman legum yang polong muda dan bijinya biasa dijadikan sayur. Kacang tunggak memiliki kandungan gizi yang tinggi, sebagai sumber protein dan berpotensi menjadi pengganti kedelai dalam produksi tempe. Dalam produksi pembuatan tempe dilakukan terlebih dahulu perendaman kacang. Air rendaman kacang biasanya tidak dimanfaatkan kembali, sedangkan dalam air rendaman kacang mengandung Bakteri Asam Laktat (BAL) yang sifatnya menguntungkan bagi kesehatan. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui jenis BAL pada air rendaman kacang tunggak, karakteristik dari (BAL), dan mengetahui kemampuan isolat BAL yang berpotensi sebagai penghasil antibiotik. Hasil penelitian pada air rendaman kacang tunggak didapatkan tiga isolat bakteri yaitu KNU1, KNU2, dan KNU3 dengan karakteristik morfologi secara makroskopik berukuran kecil, bentuk circular, elevasi convex, margin entire, berwarna putih susu dan secara mikroskopik ketiga isolat memiliki bentuk sel batang, gram positif, spora negatif. Sedangkan karakteristik fisiologi isolat bersifat non motil, dan katalase negatif. Berdasarkan karakteristik uji morfologi dan fisiologi ketiga isolat bakteri diduga adalah Lactobacillus Sp. Hasil uji potensi isolat BAL sebagai penghasil antibiotik membuktikan isolat mampu menghambat pertumbuhan bakteri patogen yaitu Escherichia coli dengan diameter zona bening sebesar 7 mm, respon hambatan pertumbuhan tergolong sedang. Sedangkan pada Staphylococcus aureus dengan diameter zona bening sebesar 14 mm, respon hambatan pertumbuhan tergolong kuat.

References

Amaliah, Z.Z.N., Bahri,S.dan Amelia, P. 2018. Isolasi Dan Karakterisasi Bakteri Asam Laktat Dari Limbah Cair Rendaman Kacang Kedelai. JFFI.2018;5(1) 253-257

Brooks, G.F., Butel, J.s., and Morse, S.A. 2005. “Jawetz, Melnick & Adelbergh’s: Mikrobiologi Kedokteran”. Buku I, Edisi I, Alih Bahasa: Bagian Mikrobiologi, FKU Unair, Salemba Medika, Jakarta.

Djide, M.N., dan Wahyudin E. 2008. Isolasi Bakteri Asam Laktat Dari Air Susu Ibu Dan Potensinya Dalam Penurunan Kadar Kolestrol Secara In Vintro. Vol. 12 (3): 73-78.

Elifah, E. 2010. Uji Antibakteri Fraksi Aktif Ekstrak Methanol Dauk Sanggani (melastoma candidum, D.Don) Terhadap Escherichia coli Dan Bacillus subtilis Serta Profil Kromatografi Lapis Tipisnya. Skripsi. FMIPA UNS. Surakarta.

Laily, IN., Utami, R. dan Widowati E. 2013. Isolasi dan karakterisasi bakteri asam laktat penghasil riboflavin dari produk fermentasi sawiasin. Jurnal aplikasi teknologi pangan. Vol.2 (4):179-184

Putri, D.M. Budiharjo,A.dan Kusdiyantini, E. 2014. Isolasi Karakterisasi Bakteri Asam Laktat Dan Analisis Proksimat Dari Pangan Fermentasi Rusip Ikan Teri.

Rita, W.S., 2010. Isolasi Identifikasi Dan Uji Aktifitas Antibakteri Senyawa Golongan Tripenoid Pada Rimpang Temu Putih (Curcuma zedoaria (Berg) Roscoe). Jurnal kimia FMIPA. Universitas Udayana. Bukit Jimbaran.

Sari, M.T., Effendi, I., Nursyirwani 2019. Identifikasi Bakteri Penghasil Antibiotik Dari Mikrohabitat Ekstrim Di Ekosistem Mangrove Secara Molekuler Dan Aktivitasnya Terhadap Bakteri Patogen (Vibrio alginolyticus) Vol.9 No.2 Hlm.137-150. P-ISSN 2089-3469. e-ISSN 2540-9484.

Sine, Y. dan Fallo, G. 2017. Isolasi Bakteri Asam Laktat Pada Perendaman Biji Gude (Cajanus cajan (L) Millsp.)

Sumual, M.A., Fatimawali, Tallei E.T. 2019. Uji Antibakteri Dari BakteriAsamLaktat Hasil FermentasiSelada Romain (Laktuca sativa Var. longifoliaLam.) Vol.8. No.2.

Surono, IS. 2004. Probiotik Susu Fermentasi Dan Kesehatan. Tri CiptaKarya. Jakarta.

Susilawati, S. 2016. IsolasidanKarakterisasiBakteriAsamLaktat (BAL) Dari Fermentasi Air CucianBeras.

Utami, S. 2013. Isolasi Mikroba Penghasil Antibiotik Dari Air Limbah Pasar Daya Kecamatan Biringkanaya.

Yoni, S., Astuti. Oktavia B. dan Umniyati S. 2010. Isolasi dan karakterisasi bakteri asam laktat dari limbah kotora ayam sebagai agen probiotik dan enzim kolesterol reduktase. Biologi FMIPA UNY. Hlm.138-147

Downloads

Published

2021-11-24

Issue

Section

Articles