NGAWIGUNAYANG PIRANTI PEPLAJAHAN BERBASIS ICT (INFORMATION AND COMMUNICATION TECHNOLOGY) ANGGEN NINCAPANG PANGRESEP SISIA RING PEPLAJAHAN MIRENGANG (MENYIMAK) PIDARTA BASA BALI KELAS X MIPA 4 SMA NEGERI 1 SINGARAJA

Authors

  • Ni Komang Sridadi Universitas Pendidikan Ganesha
  • Ida Ayu Putu Purnami Universitas Pendidikan Ganesha
  • Ida Bagus Rai Universitas Pendidikan Ganesha

DOI:

https://doi.org/10.23887/jpbb.v6i1.20052

Abstract

Penelitian ini bertujuan menjelaskan (1) tata cara guru mengajar dengan menggunakan media pembelajaran berbasis ICT untuk meningkatkan kemampuan siswa dalam menyimak pidarta bahasa Bali (2) media pembelajaran berbasis ICT bisa meningkatkan kemampuan siswa dalam menyimak pidarta bahasa Bali, (3) pendapat siswa kelas X MIPA 4 SMA Negeri 1 Singaraja terhadap media pembelajaran berbasis ICT untuk meningkatkan kemampuan dalam menyimak pidarta basa Bali. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas X MIPA 4 SMA Negeri 1 Singaraja. Objek penelitian adalah proses pembelajaran menggunakan media pembelajaran berbasis ICT dan peningkatan kemampuan siswa menyimak pidarta basa Bali. Ada tiga tahap yang di lakukan dalam metode pengumpulan data antara lain, metode observasi, tes, dan angket/kuesioner. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa (1) teknik guru mengajar menggunakan media berbasis ICT sudah sesuai dengan rencana pembelajaran, media ini berupa power point, gambar, video, suara, itu yang membuat siswa semangat dalam mengikuti pembelajaran. (2) media berbasis ICT dapat meningkatkan kemampuan siswa dalam menyimak pidarta bahasa Bali, hal ini bisa di lihat dari peningkatan ketuntasan klasikal pada siklus I yaitu 73,86 menjadi 79,96 pada siklus II. Jadi dari penggunaan media berbasis ICT dapat meningkat menjadi 6,1% (3) siswa memberikan respon positif terhadap proses pembelajaran menggunakan media berbasis ICT, hal ini terlihat dari peningkatan skor rerata pada siklus I yaitu 25,46 dan 28,06 pada siklus II. Penelitian yang dilaksanakan ini menggunakan metode data deskriptif kualitatif dan deskriptif kuantitatif.

 

Kata kunci: berbasis ICT, menyimak, pidato bahasa Bali

Downloads

Published

05-09-2019

Issue

Section

Articles