STRATEGI PEMBELAJARAN GURU FISIKA DALAM MENGEMBANGKAN MOTIVASI BELAJAR DAN PRESTASI BELAJAR SISWA DI SMA

Authors

  • Muhayati .
  • Prof. Dr.I Wayan Suastra,M.Pd .
  • Drs. Erwan Sutarno,M.Pd .

DOI:

https://doi.org/10.23887/jjpf.v4i2.8365

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memaparkan secara kualitatif (1) strategi pembelajaran yang digunakan guru, (2) motivasi belajar siswa, dan (3) prestasi belajar siswa dalam pembelajaran fisika. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan metode observasi, wawancara, dokumentasi, triangulasi, angket, dan tes. Teknik analisis meliputi tahap reduksi data, penyajian data, verifikasi data, analisis deskriptif. Hasil temuan penelitian adalah sebagai berikut: (1) strategi pembelajaran guru yang terdiri dari perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi pembelajaran, pada langkah-langkah pembelajarannya mengarah pada pembelajaran eksplorasi, elaborasi, dan konfirmasi, sedangkan pelaksanaan pembelajaran berupa penyampaian tujuan pembelajaran, penyampaian materi, pembimbingan siswa dalam kegiatan diskusi, dan pengkonfirmasian, tidak utuh dilaksanakan sesuai dengan rencana pembelajaran, dan penilaian guru hanya meliputi aspek kognitif sehingga tidak sesuai dengan perencanaan yang disusun, (2) motivasi belajar siswa berkategori sedang dengan skor rata-rata 146 dan standar deviasi 15,64, (3) prestasi belajar siswa berkategori rendah dengan nilai rata-rata 60,8 dan standar deviasi 10,10.
Kata Kunci : motivasi belajar, prestasi belajar, strategi pembelajaran guru

This study aimed at describing qualitatively (1) the learning strategies used by teachers, (2) the students' motivation, and (3) the students’ achievement in learning physics. This research was qualitative research.Data were collected by using observation, interview, documentation, triangulation, questionnaire, and test. The analysis techniques included the phases of data reduction, data presentation, data verification, and descriptive analysis. The findings of the study are (1) the teacher learning strategy which consists of planning, implementation, and evaluation, at its learning steps leads to the exploration, elaboration, and confirmation of learning, while the learning implementation in the form of delivering learning objectives, delivering material, guiding students in discussion and giving confirmation is not fully implemented in accordance with the lesson plans, and the teacher’s assessment only covers the cognitive aspects which then are not in accordance with the prepared plan; (2) the students’ motivation is categorized “fair” with the average score 146 and the standard deviation 15.64; (3) the students’ achievement are categorized “low” with the average value 60.8 and the standard deviation 10.10.
keyword : learning motivation, academic achievement, teacher learning strategy

Published

2016-08-22

Issue

Section

Articles