PENERAPAN PENDEKATAN SAINTIFIK BERBASIS INQUIRY UNTUK MENINGKATKAN KOMPETENSI PENGETAHUAN IPS DAN PENGETAHUAN METAKOGNITIF

Authors

  • Ni Putu Anik Erawati .
  • Drs. I Made Suara, M.Pd .
  • Drs. I Wayan Sujana,S.Pd, M.Pd .

DOI:

https://doi.org/10.23887/jjpgsd.v4i1.7149

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1) meningkatkan kompetensi pengetahuan IPS dan (2) meningkatkan pengetahuan metakognitif melalui penerapan pendekatan saintifik berbasis inquiry pada tema sejarah peradaban Indonesia siswa kelas VB SDN 1 Ubung, tahun pelajaran 2015/2016. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VB SDN 1 Ubung tahun pelajaran 2015/2016 yang berjumlah 35 orang, terdiri dari 17 siswa perempuan dan 18 siswa laki-laki. Desain penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam dua siklus. Setiap siklus terdiri atas empat tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan metode tes. Data yang terkumpul dalam penelitian ini dianalisis dengan metode analisis statistik deskriptif dan deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa persentase rata-rata pada tahap observasi awal untuk kompetensi pengetahuan IPS sebesar 69,43% dan pengetahuan metakognitif sebesar 68,86% yang sama-sama berada pada predikat C. Pada siklus I persentase rata-rata kompetensi pengetahuan IPS sebesar 74,13% dan pengetahuan metakognitif sebesar 73,44% yang sama-sama berada pada predikat B dengan persentase rata-rata <80%. Terjadi peningkatan kompetensi pengetahuan IPS sebesar 4,7% dan pengetahuan metakognitif sebesar 4,58%. Pada siklus II persentase rata-rata kompetensi pengetahuan IPS sebesar 82,39% dan pengetahuan metakognitif sebesar 80,33% yang sama-sama berada pada predikat B dengan persentase rata-rata >80%. Terjadi peningkatan dari siklus I ke siklus II yaitu untuk kompetensi pengetahuan IPS sebesar 8,26% dan pengetahuan metakognitif sebesar 6,89%. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa penerapan pendekatan saintifik berbasis inquiry dapat meningkatkan kompetensi pengetahuan IPS dan pengetahuan metakognitif pada tema sejarah peradaban Indonesia siswa kelas VB SDN 1 Ubung tahun pelajaran 2015/2016.
Kata Kunci : saintifik, inquiry, kompetensi pengetahuan, metakognitif

This study aimed at (1) improving the competence of social science knowledge and (2) improving students’ metacognitive knowledge through the implementation of inquiry-based scientific approach on the learning process of the history of Indonesia civilization at class VB SDN 1 Ubung, academic year 2015/2016. The subjects of this study were 35 students (17 females and 18 males) of class VB SDN 1 Ubung, academic year 2015/2016. This study was a classroom-based action research which was conducted in two cycles. Each cycle consists of 4 steps namely planning, conducting, observing, and reflection. The data were collected by test and then were analyzed descriptively and by using the quantitative descriptive analysis method. The result shows that the average percentage of social science knowledge competence based on the earlier observation was 69,43% and the metacognitive knowledge was 68,86%, and both are at the predicate of C. At the first cycle, the percentage average percentage of social science knowledge competence raise to 74,13% and the metacognitive knowledge was 73,44%. Both are less than 80% and still at predicate B. There was an improvement of 4,7% on science knowledge competence and 4,58% on metacognitive knowledge. At the second cycle the average percentage of social science knowledge competence was 82,39% and the metacognitive knowledge was 80,33%. Both are at predicate B and each percentage is more than 80%. The was again an improvement from the first to the second cycle of 8,26% on science knowledge competence and 6,89% on metacognitive knowledge. It can be conclude that the implementation of inquiry-based scientific approach on the learning process of the history of Indonesia civilization at class VB SDN 1 Ubung, academic year 2015/2016, can improve both of students’ social science competence and metacognitive knowledge.
keyword : scientific, inquiry, competence of knowledge, metacognitive

Published

2016-06-23

How to Cite

., N. P. A. E., ., D. I. M. S. M., & ., D. I. W. S. M. (2016). PENERAPAN PENDEKATAN SAINTIFIK BERBASIS INQUIRY UNTUK MENINGKATKAN KOMPETENSI PENGETAHUAN IPS DAN PENGETAHUAN METAKOGNITIF. MIMBAR PGSD Undiksha, 4(1). https://doi.org/10.23887/jjpgsd.v4i1.7149

Issue

Section

Articles