STUDI EKSPERIMEN PENGOLAHAN BROWNIES KUKUS BERBAHAN BAKU TEPUNG UBI JALAR UNGU

Authors

  • Irham Sani Jurusan Pendidikan Kesejahtraan Keluarga, Universitas Pendidikan Ganesha, Singaraja, Indonesia
  • Cokorda Istri Raka Marsiti Jurusan Pendidikan Kesejahtraan Keluarga, Universitas Pendidikan Ganesha, Singaraja, Indonesia
  • Luh Masdarini Jurusan Pendidikan Kesejahtraan Keluarga, Universitas Pendidikan Ganesha, Singaraja, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.23887/jjpkk.v9i1.22123

Abstract

Abstrak


Penelitian eksperimen ini bertujuan untuk mengetahui (1) kualitas brownies kukus tepung ubi jalar ungu dengan bahan 100% tepung ubi jalar ungu dilihat dari aspek tekstur dan rasa. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode observasi dengan menggunakan instrumen berupa lembar uji organoleptik dengan 3 tingkatan yaitu baik, cukup, kurang. Panelis dalam penelitian ini merupakan panelis terlatih yang terdiri dari 25 orang panelis. Teknik analisis data yang digunakan teknik deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukan (1) kualitas brownies kukus tepung ubi jalar ungu dilihat dari aspek tekstur berada dalam kategori baik dengan skor (2,80) yaitu memiliki tekstur lembut dan berpori, kualitas brownies kukus tepung ubi jalar ungu dilihat dari aspek rasa berada dalam kategori baik dengan skor (2,68) yaitu memiliki rasa manis dan khas ubi jalar ungu.


Kata kunci : brownies kukus, kualitas, tepung ubi jalar ungu

Downloads

Published

2019-11-26

Issue

Section

Articles