Meningkatkan Kemampuan Penalaran Matematis Melalui Model Discovery Learning Dengan Pendekatan Culturally Responsive Teaching
DOI:
https://doi.org/10.23887/jjpm.v15i1.69582Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk menjelaskan bagaimana model pembelajaran Discovery Learning (DL) menggunakan materi pangkat dan akar serta untuk meningkatkan kemampuan penalaran matematis dengan menggunakan model DL dengan pendekatan CRT. Penelitian tindakan kelas ini terdiri dari dua siklus dengan pertemuan minimal dua kali setiap siklus. Siklus ini melewati tahap perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah instrument tes dan non tes. Subjek penelitian ini adalah peserta didik kelas IX-J SMP Negeri 4 Bandung yang berjumlah 32 orang. Adapun hasil penelitian menunjukkan bahwa proses pembelajaran pada penelitian ini sudah berjalan dengan baik. Hal ini ditandai dengan adanya perubahan respon dan perilaku peserta didik dalam proses pembelajaran mulai dari pra tindakan, siklus I sampai siklus II. Hasil asesmen kemampuan penalaran matematis peserta didik pada pra tindakan sebesar 38,03. Nilai pada siklus I yaitu 51,75 sementara pada siklus II sebesar 83,13 sehingga kemampuan penalaran matematis peserta didik mengalami peningkatan.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Ina Khaerunisa
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.
Jurnal Pendidikan Matematika Undiksha is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.