PELATIHAN TES DAN PENGUKURAN KONDISI FISIK PADA PELATIH KOTA SURAKARTA MENUJU PORPROV TAHUN 2023

Authors

  • Rumi Iqbal Doewes Universitas Sebelas Maret Surakarta
  • Manshuralhudlori Universitas Sebelas Maret Surakarta
  • Pomo Warih Adi Universitas Sebelas Maret Surakarta
  • Satria Yudi Gontara Universitas Sebelas Maret Surakarta
  • Singgih Hendarto Universitas Sebelas Maret Surakarta
  • Agustiyanta Universitas Sebelas Maret Surakarta
  • Abdul Aziz Purnomo Shidiq Universitas Sebelas Maret Surakarta
  • Ahmad Septiandika Adirahma Universitas Sebelas Maret Surakarta

DOI:

https://doi.org/10.23887/jwl.v12i2.63192

Keywords:

pelatihan, tes dan pengukuran, kondisi fisik

Abstract

Pemantauan kondisi fisik pada atlet penting untuk meningkatkan performa fisik, mengembangan program pelatihan dan pencegahan cedera. Tujuan pengabdian ini adalah memberikan pengetahuan kepada pelatih mengenai tes dan pengukuran kondisi fisik sehingga pelatih dapat melakukan penilaian terhadap performa kondisi fisik atlet porprov kota Surakarta. Metode pengabdian dilakukan dengan sosialisasi, pendampingan, serta praktik tes dan pengukuran kondisi fisik. Mitra pengabdian adalah pelatih KONI Surakarta dari 35 cabang olahraga, berjumlah 35 pelatih. Evaluasi dilakukan pada pengetahuan dan kompetensi praktik pelatih dalam melaksanakan tes dan pengukuran kondisi fisik. Hasil pengabdian menunjukkan sebelum edukasi level importance terkait tes dan pengukuran kondisi fisik hanya 39.21% dan domain yang dimiliki pelatih sebesar 39.47%. Setelah edukasi, level importance dan domain mengalami peningkatan (60.79% level importance, 60.53% domain), serta kompetensi pelatih dalam praktik berada dalam kategori average. Kesimpulan pengabdian ini adalah pelatih kota Surakarta memiliki pengetahuan dan kompetensi dalam melaksanakan tes dan pengukuran kondisi fisik atlet porprov kota Surakarta.   

References

Alfiansyah, R., Rizky, M. Y., & Firdaus, M. (2021). Tingkat Status Gizi dan Kondisi Fisik pada Atlet Sepakbola Sonic Football Academy Kabupaten Nganjuk Tahun 2020. Ijok, 1(1), 21–28.

Association of Southeast Asian Nations (ASEAN). (2012). Coach others in job skills: Assessor Manual. Melbourne: William Angliss Institute

Henriques‐Neto, D., Minderico, C., Peralta, M., Marques, A., & Sardinha, L. B. (2020). Test–retest reliability of physical fitness tests among young athletes: The FITescola® battery. Clinical Physiology and Functional Imaging, 40(3), 173-182.

Howe, L., & Waldron, M. (2019). Measuring range of motion: an S&C coach’s guide to assessing mobility. Professional strength and conditioning, 55, 7-17.

Johansson, A., & Fahlén, J. (2017). Simply the best, better than all the rest? Validity issues in selections in elite sport. International Journal of Sports Science & Coaching, 12(4), 470-480.

Larkin, P., & O’Connor, D. (2017). Talent identification and recruitment in youth soccer: Recruiter’s perceptions of the key attributes for player recruitment. PLoS ONE, 12(4), 1–15. https://doi.org/10.1371/journal.pone.0175716

McCormack, S., Jones, B., Elliott, D., Rotheram, D., & Till, K. (2022). Coaches’ assessment of players physical performance: subjective and objective measures are needed when profiling players. European Journal of Sport Science, 22(8), 1177-1187.

Quinaud, R. T., Backes, A. F., Silva, D. C. D., Nascimento, J. V. D., Ramos, V., & Milistetd, M. (2018). Construction and content validity of the coaches’ knowledge and competence questionnaire-CKCQ. Revista Brasileira de Cineantropometria & Desempenho Humano, 20, 318-331.

Downloads

Published

2023-08-31

Issue

Section

Articles