PENGARUH MINAT BELAJAR DAN KEMAMPUAN MEMBACA TERHADAP HASIL BELAJAR ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS (ABK) DI SD INKLUSIF KECAMATAN CIKEMBAR KABUPATEN SUKABUMI

Authors

  • Susilawati Susilawati Program Studi Pascasarjana Pendidikan Dasar Universitas Terbuka Bogor, Indonesia
  • Suroyo Suroyo Program Studi Pascasarjana Pendidikan Dasar Universitas Terbuka Bogor, Indonesia
  • Sri Tatminingsih Program Studi Pascasarjana Pendidikan Dasar Universitas Terbuka Bogor, Indonesia

Keywords:

ABK, Minat Belajar, Kemampuan Membaca, Hasil Belajar

Abstract

Penelitian ini menggunakan kuantitatif korelasional dengan subjek penelitiannya adalah siswa yang berkebutuhan khusus dengan kategori slow learner di SD Inklusif Kecamatan Cikembar Kabupaten Sukabumi. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bagaimana pengaruh minat belajar dan kemampuan membaca anak yang berkebutuhan khusus terhadap hasil belajar. Pengumpulan data menggunakan kuesioner dan tes untuk mengukur minat belajar siswa dan kemampuan membaca siswa. Populasi adalah seluruh siswa SD berkebutuhan khusus di Kecamatan Cikembar Kabupaten Sukabumi. Sampel penelitian diambil menggunakan teknik purposive random sampel dari 10 sekolah dasar dengan jumlah total ABK sebanyak 30 orang yang merupakan sekolah yang ditunjuk menjadi sekolah inklusif. Hasil penelitiannya adalah 1) terdapat pengaruh yang signifikan antara minat belajar terhadap hasil belajar ABK di SD Inklusif Kecamatan Cikembar Kabupaten Sukabumi. Minat belajar mempunyai hubungan yang cukup kuat dengan hasil belajar, 2) Tidak terdapat pengaruh yang signifikan antara kemampuan membaca terhadap hasil belajar ABK di SD Inklusif Kecamatan. Cikembar Kabupaten Sukabumi. Kemampuan membaca mempunyai hubungan yang sangat rendah dengan hasil belajar, 3) Terdapat pengaruh yang signifikan kemampuan membaca dan minat belajar secara bersama-sama terhadap hasil belajar ABK di SD Inklusif Kecamatan Cikembar Kabupaten. Sukabumi.

References

Dalman. (2014). Keterampilan Membaca.

Jakarta: PT Rajagrafindo Persada.

Depdiknas. (2004). Pedoman Penyelenggaraan Pendidikan Terpadu/ Inklusi. Jakarta: DitPLB

Desiningrum, DR. (2016). Psikologi Anak Berkebutuhan Khusus. Yogyakarta: Psikosain

Kelly B, C., TIimothy R, M., & Wray, E. (2015). A Longitudinal Study Of The Role Of Reading Motivation In Primary Student’ Reading Comprehension: Implications For A Less Simple View Of Reading. Reading Psychology.doi:10.1080/02702711.2014.991481

Kemendikbud. (2017). Materi Pendukung Literasi Digital. Jakarta: Kemendikbud

Pusat Kurikulum Badan Penelitian Dan Pengembangan Departemen Pendidikan Nasional. (2007). Model kurikulum bagi peserta didik yang mengalami kesulitan belajar.

Slameto. (2010). Belajar dan Faktor yang Mempengaruhinya. Jakarta: Rineka Cipta.

Syah, M. (2013). Psikologi Belajar. Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada.

Triani, N & Amir. (2013). Pendidikan Anak Berkebutuhan Khusus Lamban Belajar (Slow Learner). Jakarta: Luxima

Savage dan Mooney. (1979). Teaching Reading to Children with Special Needs. Bustom: Allyn and Bacon

Downloads

Published

2023-05-25