OPTIMASI PENGGUNAAN SELACTION UNTUK PENGHEMATAN ENERGI LISTRIK

Authors

  • I Gusti Made Ngurah Desnanjaya STMIK STIKOM Indonesia
  • I Wayan Dani Pranata STMIK STIKOM Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.23887/jptk-undiksha.v17i1.21914

Abstract

Penggunaan energi listrik secara efisien masih kurang dilakukan, dikarena masih sering dijumpai pemakaian energi yang tidak efisien. Setengah dari pemakaian penggunaan energi listrik di rumah dan di bangunan gedung perkuliahan atau perkantoran terdapat pada AC. Untuk mensukseskan efisien energi secara keseluruhan perlu dilakukan dukungan perilaku, kebiasaan, dan kesadaran umum tentang penghematan energi ini perlu dilakukan. Maka dilakukan penelitian dengan  menggunakan sistem control SELACTION (safety energi listrik air conditioning) automatis yang dapat merespon pergerakan dan panas tubuh manusia. Sensor Passive Infrared Receiver atau yang dikenal dengan PIR memancarkan gelombang dan memberikan signyal apabila terdapat gerakan pada jangkauan pembacaan sensor, kemudian signyal diteruskan ke mikrokontroler dan memberikan output signyal ke rangkaian kontrol AC split. Apabila suhu pada ruangan tidak sesuai dengan yang diinginkan, pengguna dapat merubah pada perangkat SELACTION  sesuai dengan keinginan pengguna, agar tidak mengurangi rasa kenyamanan pengguna. pembuatan rancang bangun sistem SELACTION untuk penghematan energi listrik yang dilakukan sudah dapat melakukan ON/OFF automatis serta mengatur suhu secara otomatis pada AC dengan perangkat yang  portable. Alat SELACTION automatis ini ialah bekerja pada saat merespon aktifitas manusia dalam sebuah ruangan. Maka dalam penelitian ini difokuskan pada penghematan yang dapat dilakukan dengan mempergunakan alat SELACTION. Menggunkan uji experimen dengan variabel yang sama dan menggunkan uji tkomperatif uji t. Uji komparatif digunakan untuk mencari dan mengetahui hubungan antara variabel dalam panelitian, agar medapatkan selisih penghematan energi listrik yang dapat dilakukan dengan menggunakan alat SELACTION.

Downloads

Published

2020-01-31