Identifikasi Lingkungan Permukiman Kumuh Kampung Kajanan

Main Article Content

Ni Komang Noviani
I Gede Putu Yoga Pratama Putra

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui karakteristik lingkungan
permukiman kumuh di kampung kajanan, menganalisis kondisi fisik
lingkungan permukiman kumuh di kampung kajanan dan untuk mengkaji
masalah yang ditimbulkan dan solusi yang ditawarkan akibat adanya
lingkungan Permukiman kumuh di kampung kajanan. Penelitian ini
merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan
bahwa kondisi bangunan yang sangat rapat, kualitas kontruksi rendah,
jaringan jalan tidak terpola, sanitasi umum dan drainase tidak berfungi, dan
sampah belum dikelola dengn baik merupakan karakteristik dan kondisi fisik
lingkungan permukiman kumuh di kampung kajanan. Masalah lingkungan
yang ditimbulkan dari keberadaan permukiman kumuh ini adalahn tidak
adanya tempat sampah yang memadai untuk membuang sampah rumah
tangga dari warganya.

Article Details

Section
Articles