Pengaruh Modal Luar, Partisipasi Anggota, dan Pengalaman Pengurus Terhadap Sisa Hasil Usaha (SHU) Pada Koperasi Simpan Pinjam di Kecamatan Buleleng

Authors

  • Putu Agus Surya Permana .
  • Gede Adi Yuniarta, S.E.Ak, M.Si. .
  • Made Arie Wahyuni, S.E., M.Si. .

DOI:

https://doi.org/10.23887/jimat.v8i2.13961

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh hasil pengujian dari pengaruh 1) modal luar terhadap sisa hasil usaha ( SHU ),2) partisipasi anggota terhadap sisa hasil usaha ( SHU ) , 3) pengalaman pengurus terhadap sisa hasil usaha ( SHU ), dan 4) modal luar , partisipasi anggota, dan pengalaman pengurus secara bersama sama terhadap sisa hasil usaha ( SHU ). Desain penelitian yang digunakan adalah kuantitatif kausal. Subjek penelitian ini adalah koperasi simpan pinjam di Kecamatan Buleleng yang terdaftar di Dinas Koperasi Dan UKM Kabupaten Buleleng dan objek dari penelitian ini adalah modal luar, partisipasi anggota,dan pengalaman pengurus. Dalam penelitian ini, data yang digunakan adalah data primer yaitu kuesioner dan dianalisis menggunakan analisis regresi linear berganda berbantuan SPSS 16.0 for windows. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) modal luar berpengaruh positif dan signifikan terhadap sisa hasil usaha pada koperasi simpan pinjam di Kecamatan Buleleng, (2) partisipasi anggota berpengaruh positif dan signifikan terhadap sisa hasil usaha ( SHU ) pada koperasi simpan pinjam di Kecamatan Buleleng, (3) pengalaman pengurus berpengaruh positif dan signifikan terhadap sisa hasil usaha ( SHU ) pada koperasi simpan pinjam di Kecamatan Buleleng, dan (4) modal luar , partisipasi anggota, dan pengalaman pengurus berpengaruh secara bersama sama terhadap sisa hasil usaha pada koperasi simpan pinjam di Kecamatan Buleleng
Kata Kunci : modal luar, partisipasi anggota, pengalaman pengurus, sisa hasil usaha (SHU).

This study was aimed at obtaining the result of the testing of the effect of 1) third party’s capital on divident, 2) member’s participation on dividend, 3) management’s experience on divident, and 4) third party’s capital, member’s participation, and management’s experience simultaneously on dividend. This study used causal quantitative design. The subjects were saving and loaning cooperatives in Buleleng district registered in the Office of Cooperatives and Micro and Medium Businesses in Buleleng regency and the objects of the study were third party’s capital, member’s participation, and management’s experience. The data in this study were primary data, i.e., data from a questionnaire, which were analyzed by multiple linear regression analysis with the help of SPSS version 16.0 for windows. The results showed that (1) third party’s capital has a positive and effect on dividend in saving and loaning cooperatives in Buleleng district, (2) member’s participation has a positive and significant effect on dividend on saving and loaning cooperatives in Buleleng district, (3) management’s experience has a positive and and significant effect on dividend in saving and loaning cooperatives in Buleleng district, and (4) third party’s capital, member’s participation, and management’s experience simultaneously have a positive and significant effect on dividend in saving and loaning cooperatives in Buleleng district.
keyword : third party’s capital, member’s participation, management’s experience, dividend.

Published

2018-05-03

Issue

Section

Articles