PENGARUH KESULITAN KEUANGAN KLIEN, INTEGRITAS MANAJEMEN, DAN PROFESIONALISME AUDITOR TERHADAP RISIKO AUDIT PADA KANTOR AKUNTAN PUBLIK (KAP) WILAYAH BALI

Authors

  • Ayu Putu Budi Astrawati .
  • Dr. Edy Sujana, S.E., M.Si.Ak. .
  • Putu Eka Dianita Marvilianti Dewi, S.S.T .

DOI:

https://doi.org/10.23887/jimat.v8i2.14512

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) pengaruh kesulitan keuangan klien terhadap risiko audit pada Kantor Akuntan Publik (KAP) Wilayah Bali, (2) pengaruh integritas manajemen terhadap risiko audit pada Kantor Akuntan Publik (KAP) Wilayah Bali, dan (3) pengaruh profesionalisme auditor terhadap risiko audit pada Kantor Akuntan Publik (KAP) Wilayah Bali. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kuantitatif dengan data primer yang diperoleh dari data kuesioner yang diukur menggunakan skala likert. Penelitian ini dilakukan di Kantor Akuntan Publik (KAP) Wilayah Bali. Populasi pada penelitian ini adalah auditor yang bekerja di Kantor Akuntan Publik (KAP) Wilayah Bali. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah sampel jenuh. Jumlah sampel penelitian adalah sebanyak 64 responden. Data penelitian ini diolah dengan menggunakan beberapa uji statistik, yaitu: uji kualitas data, uji asumsi klasik, analisis regresi linier berganda, dan uji hipotesis. Hasil penelitian ini menyatakan bahwa: (1) variabel kesulitan keuangan klien (X1) berpengaruh positif dan signifikan terhadap risiko audit, (2) variabel integritas manajemen (X2) berpengaruh negatif dan signifikan terhadap risiko audit, dan (3) variabel profesionalisme auditor (X3) berpengaruh negatif dan signifikan terhadap risiko audit.
Kata Kunci : Kesulitan Keuangan Klien, Integritas Manajemen, Profesionalisme Auditor, dan Risiko Audit.

The study was conducted in order to find out: (1) the effect of client financial problems on the auditing risks at the public accountancy office, (2) the effect of management integrity on the auditing risks at the public accountancy office in Bali, and (3) the effect of auditor professionalism on the auditing risks at the public accountancy office in Bali. The study was designed quantitatively involving the data taken from primary sources by using sets of questionnaires measured based on Likert scales. The study was located at the public accountancy offices in Bali involving the population of auditor working under the public accountancy office in Bali. The samples consisted of 64 respondents. The analysis was made possible by using some statistic testing such as data quality testing, classical assuption testing, multiple linear regression analysis, and hypothesis testing. The results of the study indicated that (1) the variable of client financial problems (X1) had a positive and significant effect on the auditing risks at the public accountancy office, (2) the variable of management integrity (X2) had a negative and significant effect on the auditing risks at the public accountancy office in Bali, and (3) the variable of auditor professionalism (X3) had a negative and significant effect on the auditing risks at the public accountancy office in Bali.
keyword : client financial problems, management integrity, auditor professionalism, auditing risks

Published

2018-07-06

Issue

Section

Articles