ANALISIS PENGELOLAAN KEUANGAN UMKM DALAM UPAYA PEMBINAAN KEMANDIRIAN WARGA BINAAN PEMASYARAKATAN (WBP) RUMAH TAHANAN KELAS II B NEGARA (Studi Kasus Pada Rumah Tahanan Kelas IIB Negara)
Abstrak Penelitian ini bertujuan mengetahui pengelolaan keuangan yang diterapkan pada UMKM, manfaat yang didapatkan oleh staff dan warga binaan pemasyarakatan dengan adanya analisis pengelolaan keuangan pada UMKM, dan akuntabilitas dan transparansi pengelolaan keuangan UMKM dalam upaya pembinaan Warga Binaan Pemasyarakatan di rumah tahanan kelas II B Negara. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode kualitatif yang menekankan pada pemahaman mendalam dari peneliti terhadap sebuah kasus. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini analisis interaktif dengan tiga tahapan, yaitu: reduksi data, penyajian data, dan menarik kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa rumah tahanan negara menerapkan pengelolaan keuangan yang sangat sederhana yang terdiri dari perencanaan, pencatatan, dan pengendalian. Manfaat yang didapatkan oleh staff dan narapidana dengan adanya UMKM dalam upaya pembinaan adalah staff tidak medapatkan apapun dari hasil kegiatan UMKM, tetapi staff hanya menjalankan tugas dan mengabdi saat bekerja dalam rumah tahanan, kemudian untuk narapidana mereka mendapatkan bekal ilmu agar kelak apabila telah bebas narapidana bisa kembali ke tengah masyarakat dan berguna bagi orang banyak. Transparansi dan akuntabilitas pengelolaan keuangan UMKM dalam upaya pembinaan dilakukan untuk pihak internal saja dimana mengingat UMKM sendiri tidak mendapatkan anggaran apapun dari pemerintah pusat untuk menjalankan kegiatan.