PENGARUH MODAL SENDIRI, JUMLAH ANGGOTA DAN VOLUME USAHA TERHADAP SISA HASIL USAHA (SHU) PADA KOPERASI UNIT DESA DI KABUPATEN BULELENG TAHUN 2014-2018

Authors

  • Kadek Novie Yuniarti
  • Nyoman Trisna Herawati
  • Gede Erni Sulindawati

DOI:

https://doi.org/10.23887/jimat.v11i1.24649

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh modal sendiri, jumlah anggota dan volume usaha terhadap SHU. Penelitian ini menggunakan mix methods dengan menggabungkan dua pendekatan penelitian. Populasi penelitian ini adalah KUD di Kabupaten Buleleng sebanyak 13 unit. Teknik penentuan sampel menggunakan teknik purposive sampling, sehingga diperoleh enam koperasi sebagai sampel. Jenis data menggunakan data kuantitatif dan kualitatif. Sumber data adalah data primer dan sekunder. Pengumpulan data dengan metode dokumentasi, observasi, wawancara. Teknik analisis data secara kuantitatif dengan analisis regresi linear berganda, sedangkan secara kualitatif dengan teknik analisis data berupa reduksi, penyajian, dan pengambilan simpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa modal sendiri, jumlah anggota, volume usaha berpengaruh terhadap SHU. Semakin tinggi modal sendiri maka idealnya semakin tinggi manfaat yang diterima anggota dan dapat meningkatkan SHU. Dengan jumlah anggota yang banyak maka intensitas simpanan semakin tinggi, sehingga bunga simpanan meningkat. Usaha yang dilakukan koperasi dapat dilihat dari besarnya volume usaha yang berpengaruh terhadap SHU. Kata kunci: sisa hasil usaha, modal sendiri, jumlah anggota, volume usaha

Downloads

Published

2020-05-05

Issue

Section

Articles