PENGARUH PENGALAMAN AUDITOR, TEKANAN KETAATAN, DAN KOMPLEKSITAS TUGAS TERHADAP AUDIT JUDGMENT (Studi Empiris Pada BPKP Perwakilan Provinsi Bali)

Authors

  • Kadek Evi Ariyantini .
  • Dr. Edy Sujana,SE,Msi,AK .
  • Nyoman Ari Surya Darmawan, S.E., Ak. .

DOI:

https://doi.org/10.23887/jimat.v2i1.2888

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meneliti secara empiris pengaruh pengalaman auditor, tekanan ketaatan, dan kompleksitas tugas terhadap audit judgment. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif, yang menggunakan data primer berupa kuesioner untuk menghimpun data. Populasi penelitian ini adalah auditor yang bekerja pada BPKP Perwakilan Provinsi Bali, sedangkan teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini yakni teknik purposive sampling dengan kriteria auditor yang sudah bekerja lebih dari satu tahun dan telah melaksanakan pemeriksaan minimal 10 kali. Kuesioner yang disebarkan sebanyak 62 dan yang bisa diolah adalah 56 kuesioner. Data dianalisis dengan menggunakan analisis regresi berganda dan diolah dengan menggunakan bantuan software SPSS versi 19. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa (1) pengalaman auditor berpengaruh terhadap audit judgment, (2) tekanan ketaatan berpengaruh terhadap audit judgment, (3) kompleksitas tugas berpengaruh terhadap audit judgment, dan (4) pengalaman auditor, tekanan ketaatan, dan kompleksitas tugas berpengaruh terhadap audit judgment.
Kata Kunci : pengalaman auditor, tekanan ketaatan, kompleksitas tugas, audit judgment

This study was aimed at investigating empirically the effect of auditor’s experience, compliance pressure, and task complexity on audit judgment. This study was a quantitative research that used primary data collected by questionnaire. The population consisted of auditors who worked with Bali Province BPKP Representative, while the sampling technique used was purposive sampling with the criteria of auditors as follows. They have worked for more than one year and have audited for at least 10 times. The data were analyzed by multiple regression analysis and processed with the aid of SPSS software version 19. The results showed that (1) auditor’s experience had an effect on audit judgment. (2) compliance pressure had an effect on audit judgment, (3) task complexity had an effect on audit judgment, and (4) auditor’s experience, compliance pressure, and task complexity had an effect on audit judgment.
keyword : auditor’s experience, compliance pressure, task complexity, audit judgment.

Published

2014-04-23

Issue

Section

Articles