Analisis Sistem Pengendalian Intern dalam Pemberian Kredit Mikro Pada PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero), Tbk Unit Banyuasri

Authors

  • Dhelia Dayu Anasthasia .
  • Nyoman Ari Surya Darmawan, S.E., Ak. .
  • Desak Nyoman Sri Werastuti, S.E., Ak. .

DOI:

https://doi.org/10.23887/jimat.v3i1.4808

Abstract

Abstrak Penelitian ini dilaksanakan di PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero), Tbk Unit Banyuasri. Metode penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Jenis data yang digunakan dalam penelitian adalah data primer dan data sekunder. Data dikumpulkan melalui wawancara, observasi dan studi pustaka. Teknik analisis data yang digunakan yaitu teknik data reduksi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Hasil analisis terhadap unsur-unsur sistem pengendalian intern pada PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero), Tbk Unit Banyuasri. menunjukkan bahwa sistem pengendalian internnya cukup baik, karena semua sudah dilakukan analisis serta evaluasi kredit oleh petugas mantri sebelum memberikan kredit pada calon nasabahnya. Sudah ada pemisahan tugas dan tanggungjawab dalam struktur organisasinya, sistem otorisasi dan prosedur pencatatan yang baik, serta praktik yang sehat dalam melaksanakan fungsi tiap unit organisasi. (2) Pada BRI Unit Banyuasri setiap pemberian kredit harus berdasarkan surat permohonan secara tertulis yang ditandatangani oleh pemohon. Permohonan dituangkan dalam formulir permohonan kredit sesuai standar pada PT Bank Rakyat Indonesia (Persero), Tbk Unit Banyuasri .
Kata Kunci : Sistem Pengendalian Intern, Pemberian Kredit Mikro

Abstract This research was aimed at identifying the intern controlling system in micro credit loan in PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero), Tbk unit Banyuasri. It was conducted in PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero), Tbk unit Banyuasri. The research method was descriptive qualitative research. The type of data which was used in the research was primary and secondary data. The data was collected through interview, observation, and literature review. The data was analyzed by using reduction data technique. The result of the research was (1) The analysis of the factors of intern controlling system in micro credit loan in PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero), Tbk unit Banyuasri. It presented that the intern controlling system was good because the credit analysis and evaluation had been conducted by the staff before it was given to the customer. There was duty and responsibility separation in the well organization structure, authorization system and registration procedure. There was also good practice in conducting the function of each organization unit. (2) In PT Bank Rakyat Indonesia (Persero), Tbk unit Banyuasri, every loan should be based on the written petition form which based on the standard of PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero), Tbk unit Banyuasri.
keyword : Keywords: Intern Controlling System, Micro Credit Loan

Published

2015-03-09

Issue

Section

Articles