Analisis Laporan Keuangan Dalam Mengukur Kinerja Keuangan PT. Kimia Farma (Persero) Tbk Periode 2018-2020

Authors

  • Tirta Febrian Meliana STKIP PGRI Bangkalan
  • Aldila Septiana STKIP PGRI BANGKALAN
  • Aulia Dawam STKIP PGRI BANGKALAN

DOI:

https://doi.org/10.23887/jimat.v13i02.48721

Abstract

Kinerja keuangan perusahaan merupakan gambaran kegiatan yang dilakukan guna mencapai tujuan bisnis pada waktu tertentu serta sebagai bahan acuan untuk mengetahui sejauh mana perusahaan tersebut mencapai target prestasi agar dapat mempertahankan stabilitasnya. Untuk mengetahui kinerja keuangan perusahaan dapat dilihat dari laporan keuangannya. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif kuntitatif. Jenis data yang digunakan adalah data laporan keuangan tahunan perusahaan tahun 2018-2020. Populasi dan sampel dalam penelitian ini adalah laporan keuangan perusahaan pada PT. Kimia Farma (Persero) Tbk Periode 2018-2020.Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu dokumentasi dan observasi. Data yang diperoleh selanjutnya dianalisis menggunakan rasio likuiditas (current ratio dan quick ratio), rasio solvabilitas (debt ratio dan debt to equity ratio), rasio aktivitas (perputaran aktiva dan perputaran aktiva tetap), dan rasio profitabilitas (margin laba kotor, margin laba bersih, return on investment, dan return on equity). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kinerja keuangan yang diukur dengan rasio likuiditas dapat dinilai tidak baik, diukur dengan rasio solvabilitas dinilai baik, diukur dengan rasio aktivitas dinilai kurang baik, dan diukur dengan rasio profitabilitas dinilai cukup baik.

Downloads

Published

2022-07-08

Issue

Section

Articles