Faktor - Faktor Yang Mempengaruhi Kinerja Pemerintah Daerah (Studi Empiris Pada SKPD Kabupaten bangli)

Authors

  • Mertyani Sari Dewi .
  • Nyoman Ari Surya Darmawan, S.E., Ak. .
  • Desak Nyoman Sri Werastuti, S.E., Ak. .

DOI:

https://doi.org/10.23887/jimat.v3i1.5317

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meneliti secara empiris faktor – faktor yang mempengaruhi kinerja pemerintah daerah. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan data yang diperoleh dari kuesioner dan diukur dengan menggunakan skala likert. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan purposive sampling. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah pegawai negeri sipil (PNS) pada bagian keuangan pada SKPD Kabupaten Bangli di mana jumlah responden sebanyak 81 orang. Teknik analisis data yang digunakan yaitu uji regresi linier berganda. Data dianalisis dengan menggunakan software SPSS versi 19. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa: (1) terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara partisipasi penyusunan anggaran terhadap kinerja pemerintah daerah. (2) terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara kualitas sumber daya manusia terhadap kinerja pemerintah daerah. (3) terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara sistem pengendalian intern pemerintah terhadap kinerja pemerintah daerah. (4) terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara pengawasan fungsional terhadap kinerja pemerintah daerah. (5) terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara penerapan sistem informasi akuntansi terhadap kinerja pemerintah daerah.
Kata Kunci : partisipasi penyusunan anggaran, kualitas sumber daya manusia (SDM), sistem pengendalian intern pemerintah (SPIP), pengawasan fungsional, penerapan sistem infomasi akuntansi (SIA) dan kinerja pemerintah daerah.

The purpose of this study was to observe empirically several factors that contributed the local government performances. The samples were selected by using a purposive sampling method, involving all the staff of government employees on the financial section around the work units of Bangli local government with the total number of 81 respondents. Source of data in this study are primary data. It was a quantitatvive study where the data were collected by using sets of questionnaire measured by using Liker Scale. The data were analyzed by using multiple linear regression supported by SPSS version 19 software. The results of the study indicated that: (1) there was a positive and significant effect of budgeting participation on the local government’s staff performances, (2) there was a positive and significant effect of the quality of human resources on the local government’s staff performances. (3) there was a positive and significant effect of the government internal control system on the staff’s performanes. (4) There was a positive and significant effect of functional supervision on the staff performances. (5) There was a significant positive effect of the implementation of accounting information system on the staff’s performances of the local government.
keyword : budgeting, human resources, internal control, supervision, accounting information system and performances

Published

2015-07-22

Issue

Section

Articles