Analisis Pengaruh Earning Per Share, Profitabilitas dan Solvabilitas Terhadap Harga Saham
DOI:
https://doi.org/10.23887/jimat.v14i04.58208Abstract
Harga saham adalah nilai yang ditentukan oleh kekuatan penawaran untuk membeli dan menjual saham dalam suatu mekanisme pasar tertentu dan merupakan harga jual dari satu investor kepada investor lainnya. Harga saham merupakan salah satu indikator pengelolaan perusahaan. Keberhasilan dalam menghasilkan keuntungan akan memberikan kepuasan bagi investor yang rasional. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan bukti empiris pengaruh variabel EPS, rasio profitabilitas dan rasio solvabilitas terhadap harga saham pada perusahaan sektor industri barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia selama tiga periode yaitu tahun 2018-2020. Berdasarkan hasil penelitian terbukti bahwa: Earning Per Share (EPS) berpengaruh signifikan terhadap harga saham. Profitabilitas (ROE) tidak berpengaruh signifikan terhadap harga saham. Solvabilitas (DER) tidak berpengaruh signifikan terhadap harga saham.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2023 JIMAT (Jurnal Ilmiah Mahasiswa Akuntansi) Undiksha
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.