PENGARUH NON PERFORMING LOAN (NPL), CAPITAL ADEQUACY RATIO (CAR) DAN DANA PIHAK KETIGA (DPK) TERHADAP PENYALURAN KREDIT PADA BANK UMUM PEMERINTAH TAHUN 2010 – 2014

Authors

  • Gede Ngurah Putra Darma Sesana .
  • Gede Adi Yuniarta, SE.AK .
  • Anantawikrama Tungga Atmadja,SE,Ak.,M. .

DOI:

https://doi.org/10.23887/jimat.v3i1.6198

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji dan menganalisis pengaruh rasio NPL,CARdan DPK Terhadap Penyaluran Kredit. Populasi dalam penelitian ini adalah Bank Umum Pemerintah yang terdaftar di BEI periode 2010 s/d 2014. Dari populasi yang digunakan,jumlah sampel penelitian ini adalah Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk, PT. Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk, PT. Bank Mandiri (Persero) Tbk dan PT. Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk.Jenis data yang digunakan adalah data kuantitatif yang bersumber dari dokumen-dokumen laporan keuangan yang diperoleh dari www.idx.go.id melalui teknik pengumpulan data dokumentasi. Kemudian dianalisis dengan menggunakan analisis regresi linier bergandadengan program SPSS 18.0. Dari hasil penelitian memperoleh analisis koefisien determinasi (R2) sebesar 95.1% dengan interprestasi kategori ”tinggi”. Selanjutnya dari uji F menunjukkan terdapat pengaruh yang signifikan dari seluruh variabel independen NPL, CAR dan DPKterhadap variabel dependenPenyaluran Kredit.Sementara dari uji-t menunjukkan terdapat pengaruh yang negatif tidak signifikan dari variabel NPLdan CAR terhadap variabel Penyaluran Kredit, dan terdapat pengaruh yang positif signifikan dari variabel DPK terhadap variabel Penyaluran Kredit.
Kata Kunci : NPL, CAR, DPK dan Penyaluran Kredit.

The study aimed at investigating and analyzing the effect of non performing loan (npl), capital adequacy ratio (car) and third party funds on the credit distribution. The population of the study consisted of all the government commercial banks listed at the Indonesian Stock Exchange during the period of 2010-2014. The samples were determined to involve Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk, PT. Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk, PT. Bank Mandiri (Persero) Tbk and PT. Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk. This study utilized quantitative data collected from documents of financial reports obtained from www.idx.go.id by using documentation. The analysis was made based on multiple linear regression supported by SPSS versiobn 18.0. The results of the study obtained determination coefficient analyisis (R2) about 95.1% with “high” category interpretation. The results of F-testing indicated that there was a significant effect of all independent variables of non performing loan (npl), capital adequacy ratio (car) on the dependent variable such as on the credit distribution, and there was a positive and signifixcant effect of third party funds on the credit distribution variable.
keyword : NPL, CAR, credit distribution, third party funds

Published

2015-11-05

Issue

Section

Articles