IDENTIFIKASI VARIABILITAS KLOROFIL-A DENGAN MENGGUNAKAN DATA SATELIT MODIS DI PERAIRAN TEJAKULA, BULELENG

Authors

  • I Gede Yudi Wisnawa

Abstract

ABSTRAK
Dalam usaha menjaga keberlangsungan perairan laut Tejakula yang kini menjadi salah satu rintisan DPL dan sebagai salah satu sentra perikanan tangkap oleh para nelayan tradisonal, penting untuk diketahui potensi perairan Tejakula ditinjau dari variabilitas konsentrasi klorofil-a beserta sebaran spasialnya. Klorofil-a merupakan salah satu dari parameter yang sangat menentukan tingkat kesuburan suatu perairan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi variabilitas konsentrasi klorofil-a sekaligus sebarannya secara spasial di perairan Tejakula dengan menggunakan data citra satelit aqua-MODIS. Algoritma yang digunakan untuk menduga konsentrasi klorofil-a dari citra Aqua-MODIS adalah OC3M (Ocean Chlorophyll 3-band algorithm MODIS).
Sebaran kandungan klorofil-a di perairan Tejakula pada bulan Juni sampai dengan bulan Agustus (musim timur) relatif tinggi, berkisar antara 0 – 1 mg/m3. Sebaran spasial secara horisontal tampak jelas bahwa terjadi peningkatan kandungan klorofil-a yang cukup signifikan secara horizontal dari awal periode musim timur hingga akhir periode musim timur. Kandungan klorofil-a di perairan Tejakula nilainya semakin menurun menuju daratan. Keadaan ini berhubungan erat dengan suplai unsur hara yang minim dari aliran sungai-sungai periodik di daratan Tejakula yang cukup dekat dengan lokasi penelitian.

Published

2012-12-15

Issue

Section

Seminar Nasional MIPA