PENINGKATAN KUALITAS PROSES PEMBELAJARAN MATEMATIKA MELALUI MODEL PMGB

Authors

  • I Made Ardana

Abstract

ABSTRAK
PPRI No. 19 tahun 2005 mengidentifikasikan bahwa pemerintah telah menaruh perhatian besar pada kualitas proses pembelajaran dalam usaha mencapai 4 pilar pendidikan menurut UNESCO, yakni learning to know, learning to do, learning to be, dan learning to live together in peace and harmony. Dipihak lain, kualitas proses pembelajaran di tempat penelitian cenderung berparadigma lama. Sehubungan dengan itu, penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas proses pembelajaran dan hasil belajar matematika siswa melalui model Pembelajaran Matematika berorientasi Gaya Kognitif dan Budaya (PMGB).
Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (classroom action research) yang dilakukan di Sekolah Dasar (SD) Laboratorium Undiksha Singaraja. Data penelitian berupa aktivitas dan hasil belajar matematika siswa dan masing-masing data dikumpulkan melalui observasi dan tes hasil belajar matematika. Data yang telah terkumpul dianalisis secara deskriptif dan selanjutnya dibandingkan dengan kriteria keefektivan yang telah ditetapkan.
Temuan penelitian menunjukkan bahwa: PMGB merupakan salah satu model pembelajaran matematika yang mampu meningkatkan kualitas proses pembelajaran matematika. Model PMGB mampu membuat aktivitas belajar siswa dalam kategori sangat aktif dan hasil belajar siswa berada dalam kategori baik.

Published

2012-12-15

Issue

Section

Seminar Nasional MIPA