HEMANGIOMA INFANTIL PADA SATU SISI PAYUDARA

Penulis

  • Ketut Suparna Universitas Pendidikan Ganesha
  • Luh Putu Kavita Elra Veda Universitas Pendidikan Ganesha

DOI:

https://doi.org/10.23887/gm.v2i2.49770

Abstrak

Hemangioma Infantil merupakan neoplasma vaskular yang paling sering terjadi pada anak-anak dimana kemunculannya dimulai saat usia memasuki beberapa hari hingga minggu. Pada kasus ini, dilaporkan seorang pasien perempuan berusia 5 bulan datang diantar orang tuanya dalam keadaan sadar dengan keluhan terdapat benjolan pada payudara kiri pasien yang muncul sejak pasien berusia 42 hari. Awalnya benjolan muncul hanya berupa titik merah dan kemudian membesar. Pasien tidak merasakan nyeri pada benjolan serta tidak ada perdarahan. Hasil pemeriksaan FNAB menunjukkan bahwa benjolan merupakan hemangioma pada mama sinistra. Rencana terapi yang diberikan adalah observasi kondisi pasien hingga berusia 5 tahun, jika kondisi memburuk dapat diberikan terapi medikamentosa atau pembedahan

Diterbitkan

2022-09-30

Terbitan

Bagian

Articles