Pengaruh Kredit Perbankan, Kepatuhan Wajib Pajak, dan Kualitas Laporan Keuangan Terhadap penerapan SAK EMKM pada UMKM di Kabupaten Buleleng

Authors

  • Ni Putu Diah Damayanti Ekonomi dan Akuntansi
  • I Gusti Ayu Purnamawati Universitas Pendidikan Ganesha

DOI:

https://doi.org/10.23887/jap.v14i01.50032

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kredit perbankan, kepatuhan wajib pajak, dan kualitas laporan keuangan terhadap penerapan SAK EMKM pada UMKM di Kabupaten Buleleng. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan data primer yang diperoleh dari hasil penyebaran kuesioner menggunakan bantuan google form, kemudian diukur dengan menggunakan skala likert. Penelitian ini dilakukan pada pelaku UMKM yang ada di Kabupaten Buleleng, yang sudah menerapkan SAK EMKM sebagai dasar pencatatan laporan keuangan pada usaha mereka. Penelitian ini menggunakan sampel sebanyak 110 responden yang diambil menggunakan metode purposive sampling. Data penelitian dianalisis menggunakan analisis linear berganda dengan bantuan SPSS. Hasil penelitian ini menunjukkan variabel kredit perbankan, kepatuhan wajib pajak, dan kualitas laporan keuangan berpengaruh positif dan signifikan terhadap penerapan SAK EMKM pada UMKM di Kabupaten Buleleng. Jadi dapat disimpulkan bahwa kredit perbankan menjadi faktor pendorong untuk menerapkan SAK EMKM demi kemudahan mendapatkan pinjaman. Adanya pajak terhutang yang dibebankan kepada pelaku UMKM atas usaha mereka juga menjadi faktor  diterapkannya SAK EMKM untuk melakukan perhitungan dan pemotongan pajak yang dibebankan. Faktor yang terakhir adalah kualitas laporan keuangan, keputusan bisnis (finansial) yang tepat bergantung laporan keuangan yang dibuat sesuai standar akuntansi sehingga menciptakan laporan keuangan yang berkualitas.

Downloads

Published

2023-06-13

How to Cite

Damayanti, N. P. D., & Purnamawati, I. G. A. . (2023). Pengaruh Kredit Perbankan, Kepatuhan Wajib Pajak, dan Kualitas Laporan Keuangan Terhadap penerapan SAK EMKM pada UMKM di Kabupaten Buleleng. Jurnal Akuntansi Profesi, 14(01), 43–55. https://doi.org/10.23887/jap.v14i01.50032

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >>