KEBENARAN METODE NUMERIK DALAM PERSPEKTIF EPISTEMOLOGI PRAGMATISME

Penulis

DOI:

https://doi.org/10.23887/jfi.v6i1.45633

Kata Kunci:

Metode Numerik, Pragmatisme, Kebenaran

Abstrak

Pendekatan matematika yang dikenal dapat memberikan solusi yang eksak seringkali sulit untuk diterapkan, terutama pada permasalahan yang sangat kompleks. Metode numerik merupakan pendekatan matematika yang menjadi metode alternatif dari metode analitik. Metode numerik memiliki manfaat praktis pada perkembangan ilmu pengetahuan dengan cara mengefektifkan waktu yang dibutuhkan ilmuwan dalam menyelesaikan persoalan matematis. Di sisi lain keberadaan metode numerik menunjukkan bahwa perkembangan keilmuan tidak hanya didasarkan pada teori korespondensi, melainkan juga dengan pertimbangan manfaat praktisnya. Penelitian ini berusaha menganalisis metode numerik menggunakan sudut pandang teori kebenaran pragmatis dan aliran epistemologi pragmatisme. Hasi dari penelitian menunjukkan bahwa keberadaan metode numerik merupakan hasil dari pola berpikir pragmatis yang muncul di kalangan komunitas ilmiah. Adapun kesimpulan kedua menunjukkan adanya hubungan yang berbanding terbalik antara tingkat akurasi dan efektivitas dalam perhitungan pada metode numerik.

Referensi

Adinda, Anastasia Jessica. 2018. “Epistemologi Pragmatisme.” Arete 7(1):38–52.

Andriani, Fera. 2017. “Pragmatisme: Menepis Keraguan, Memantapkan Keyakinan.” Syaikhuna: Jurnal Pendidikan Dan Pranata Islam 8(2):240–49.

Bakker, Anton. 1990. Metodologi Penelitian Filsafat. Kanisius.

Faradi, Abdul Aziz. 2019. “TEORI-TEORI KEBENARAN DALAM FILSAFAT (URGENSI DAN SIGNIFIKASINYA DALAM UPAYA PEMBERANTASAN HOAXS).” Kontemplasi: Jurnal Ilmu-Ilmu Ushuluddin 7(1):97–114. doi: 10.21274/kontem.2019.7.1.97-114.

Faradillah, Ayu. 2020. Metode Numerik. Prodi Pendidikan Matematika UHAMKA.

Kattsoff, Louis O. 1992. Pengantar filsafat. Tiara Wacana.

Kertayasa, I. Nyoman. 2011. “Logika, Riset, Dan Kebenaran.” Widyatech: Jurnal Sains Dan Teknologi 10(3).

Nurdin, Fauziah. 2014. “KEBENARAN MENURUT PRAGMATISME DAN TANGGAPANNYA TERHADAP ISLAM.” Jurnal Ilmiah Islam Futura 13(2):184–200. doi: 10.22373/jiif.v13i2.70.

Rosyid, Rum. 2012. “Epistemologi Pragmatisme : Dalam Pendidikan Kita.” Jurnal Pendidikan Sosiologi Dan Humaniora 1(1). doi: 10.26418/j-psh.v1i1.380.

Santoso, Fransiskus Gatot Iman. 2012. “Analisis Perbandingan Metode Numerik Dalam Menyelesaikan Persamaan-Persamaan Serentak.” Widya Warta: Jurnal Ilmiah Universitas Katolik Widya Mandala Madiun XXXV(01):19–39.

Sudiarta, I. Wayan. 2020. Metode Numerik. Arga Puji Press.

Sukmawati, R. Ati, Harja Santana Purba, and Mitra Pramita. 2021. Bahan Ajar Metode Numerik. Deepublish.

Unduhan

Diterbitkan

2023-04-30

Terbitan

Bagian

Articles