Konsep Fraud Diamond dan Financial Statement Fraud (Studi Empiris pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2014-2018)
DOI:
https://doi.org/10.23887/jiah.v9i3.22604Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk menguji elemen-elemen kecurangan dalam fraud diamond theory terhadap indikasi-indikasi terjadinya financial statement fraud. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode tahun 2014-2018. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling sehingga diperoleh sampel sebanyak 65 data laporan keuangan perusahaan. Analisis data yang menggunakan metode regresi linier berganda dengan bantuan program SPSS versi 18. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel financial target diukur dengan return on assets (ROA) berpengaruh positif terhadap financial statement fraud sedangkan variabel nature of industry yang diukur dengan receivable mununjukkan pengaruh negatif terhadap financial statement fraud. Penelitian ini tidak menemukan adanya pengaruh dari veriabel ratio total acrual dan pergantian direksi terhadap financial statement fraud.
Kata kunci: financial target, nature of industry, ratio total acrual, pergantian direksi, financial statement fraud