Analisis Persepsi Auditor Mengenai Kebutuhan Jasa Audit E-commerce Bedasarkan Perkembangan Bisnis, Sistem Informasi Akuntansi Berbasis Teknologi Dan Keahlian Auditor

Penulis

  • Ni Komang Wiprahasti Universitas Pendidikan Ganesha
  • I Gusti Ayu Purnamawati

DOI:

https://doi.org/10.23887/vjra.v11i01.50707

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh perkembangan bisnis e-commerce, sistem informasi akuntansi berbasis teknologi dan keahlian auditor terhadap kebutuhan jasa audit e-commerce.  Jenis penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif yang sumber datanya berasal dari data primer berupa penyebaran kuesioner secara langsung kepada responden. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh kantor akuntan publik (KAP) yang telah memperoleh ijin dari Mentri Keuangan di Provinsi Bali. Sampel yang dipilih dalam penelitian ini yaitu menggunakan purposive sampling sehingga mendapatkan jumlah sebanyak 59 sampel. Teknik analisis data terdiri dari : analisis deskriptif, uji kualitas data, uji asumsi klasik, dan uji hipotesis dengan bantuan SPSS versi 26.0 for windows. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa perkembangan bisnis e-commerce berpengaruh positif dan signifikan terhadap kebutuhan jasa audit e-commerce, sistem informasi akuntansi berbasis teknologi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kebutuhan jasa audit e-commerce dan keahlian auditor berpengaruh positif dan signifikan terhadap kebutuhan jasa audit e-commerce.

Diterbitkan

2022-12-30