Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kinerja Sistem Informasi Akuntansi Pada Lembaga Perkreditan Desa (LPD) Do Kecamatan Kubu

Keterlibatan Pengguna, Kemampuan Teknik Personak, Ukuran Organisasi, Program Pendidikan dan Pelatihan Pengguna

Penulis

  • Eka Yunita Universitas Pendidikan Ganesha
  • Nyoman Trisna Herawati Universitas Pendidikan Ganesha

DOI:

https://doi.org/10.23887/vjra.v12i3.69132

Abstrak

Sistem Informasi Akuntansi memiliki peran yang sangat penting khususnya dalam LPD akan tetapi dimana pengguna sistem informasi akuntansi yang bekerja pada LPD di kecamatan kubu masih merasa binggung dalam pengoprasian atau menjalankan tugas dan pekerjaan mereka menggunakan sistem informasi akuntansi yang ada. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh keterlibatan pengguna, kemampuan teknik personal, ukuran organisasi, program pendidikan dan pelatihan Pengguna, terhadap kinerja sistem informasi akuntansi. Jenis penelitian yang dilakukan adalah pendekatan kuantitatif dan desain penelitian kausal. Subjek penelitian ini adalah pegawai LPD Kecamatan Kubu, dengan kriteria tertentu. Objek penelitian meliputi keterlibatan pengguna, kemampuan teknik personal, ukuran organisasi, program pendidikan dan pelatihan pengguna. Peneliti menggunakan teknik purposive sampling untuk menentukan sampel sebanyak 60 responden. Data dikumpulkan melalui kuesioner dengan menggunakan skala likert. Data dianalisis dengan menggunakan regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan keterlibatan pengguna, kemampuan teknik personal, ukuran organisasi, program pendidikan dan pelatihan pengguna, secara stimultan terhadap kinerja sistem informasi akuntansi.

Kata kunci: Keterlibatan Pengguna, Kemampuan Teknik Personal, Ukuran Organisasi, Program Pendidikan Dan Pelatihan Pengguna

Unduhan

Diterbitkan

2023-12-30