Pengembangan Media Pembelajaran PJOK Berbasis Kartu Gerak pada Materi Aktifitas Pengembangan untuk Siswa Kelas VII

Authors

  • Agus Budiarsa I Wayan .
  • Drs. I Putu Panca Adi, M.Pd. .
  • Dr. Made Agus Wijaya, S.Pd., M.Pd. .

DOI:

https://doi.org/10.23887/jjp.v5i2.14827

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan produk media pembelajaran PJOK berbasis kartu gerak pada materi aktivitas pengembangan untuk siswa kelas VII. Jenis penelitian ini adalah penelitian pengembangan mnggunakan model pengembangan ADDIE, model pengembangan ini terdiri dari 5 tahapan yaitu: analisis (analysis), desain (design), pengembangan (development), implementasi (implementation), evaluasi (evaluation). Penelitian ini dilakukan di 2 (dua) SMP/MTS yang ada di Singaraja yaitu SMP Negeri 7 Singaraja dan SMP Negeri 5 Singaraja tahun pelajaran 2018/2019. Penelitian ini melibatkan partisipasi aktif guru PJOK dan siswa pada kelima tahapan pengembangan. Pengumpulan data diperoleh melalui 1) angket analisis kebutuhan, 2) lembar validasi pakar dan praktisi PJOK, 3) angket pendapat guru tentang media pembelajaran dan, 4) angket pendapat siswa tentang media pembelajaran. Hasil penelitian pengembangan ini menunjukan 1) media pembelajaran kartu gerak aktivitas pengembangan sangat dibutuhkan oleh guru dan siswa, 2) tugas gerak pada kartu gerak aktivitas pengembangan telah memenuhi konsep dan teori pembelajaran PJOK, 3) pendapat siswa tentang kartu gerak aktivitas pengembangan menyebutkan 99,80% dengan kategori sangat baik. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan disimpulkan media pembelajaran kartu gerak aktivitas pengembangan layak digunakan untuk siswa SMP/MTS
Kata Kunci : PJOK, kartu gerak, aktivitas pengembangan

This research has a purpose to develop a learning media product of PJOK bases moving card, especially on the material of development activity for student in the first grade. The type of the research is a research and development using ADDIE development model. The model is developed, the procedure of the development research has 5 steps which are analysis, design, development, implementation, and evaluation. This research did in two junior high school, both are SMP Negeri 7 Singaraja and SMP Negeri 5 Singaraja in the 2018/2019 school year. The research involved active teachers of PJOK and students in five stages of development. Data collection is obtained through 1) questionnaire of analysis needs, 2) expert validation sheet and PJOK practitioner, 3) teacher questionnaire about instructional media and, 4) Questionnaire Students about instructional media. The results of this study show that 1) learning media of motion card development activities are needed by teachers and students, 2) tasks on the card motion development activities have the concept and theory of learning PJOK, 3) students' opinions about the motion card development activity mentioned 99.80% with very good category. Based on the result of the research and discussion, it is concluded that the learning media of motion card development activity is feasible to be used for junior high school students.
keyword : PJOK, Moving Card, Development Activity.

Published

2018-07-23

Issue

Section

Articles