Implementasi Penilaian Autentik oleh Guru Bahasa Jepang di Kelas X SMA Laboratorium Undiksha Singaraja

Authors

  • Komang Ayu Kharisma Dewi Universitas Pendidikan Ganesha
  • Kadek Eva Krishna Adnyani Universitas Pendidikan Ganesha
  • Desak Made Sri Mardani Universitas Pendidikan Ganesha

DOI:

https://doi.org/10.23887/jpbj.v5i2.18815

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis (1) perencanaan penilaian autentik, (2) pelaksanaan penilaian autentik, dan (3) hambatan yang dialami oleh guru bahasa Jepang dalam pelaksanaan penilaian autentik di kelas X SMA Laboratorium Undiksha Singaraja. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara, dan studi dokumen. Data dianalisis dengan menggunakan analisis kualitatif. Subjek yang digunakan dalam penelitian ini adalah guru bahasa Jepang di SMA Laboratorium Undiksha Singaraja. Objek penelitian ini adalah perencanaan penilaian autentik, pelaksanaan penilaian autentik, dan hambatan yang dihadapi oleh guru bahasa Jepang di kelas X SMA Laboratorium dalam pelaksanaan penilaian autentik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) perencanaan penilaian yang dibuat oleh guru bahasa Jepang di kelas X SMA Laboratorium Undiksha Singaraja sudah menggunakan penilaian autentik, (2) pelaksanaan penilaian autentik sudah berjalan dengan baik sesuai dengan yang dirancang dalam RPP yakni penilaian aspek kompetensi pengetahuan menggunakan teknik tes tulis, tes lisan, dan penugasan. Sedangkan penilaian aspek kompetensi keterampilan siswa menggunakan teknik unjuk kerja/performance, (3) hambatan yang dihadapi guru dalam pelaksanaan penilaian autentik adalah kurangnya alokasi waktu untuk melakukan penilaian dan kebingungan dalam memilih instrumen dan jenis penilaian.
Kata Kunci : Kata kunci : bahasa Jepang, pembelajaran, penilaian autentik

本研究の目的は、シンガラジャウンディクシャラボラトリウムのガネーシャ教育大付属高等学校一年生において(1) 真正評価計画、(2) 真正評価実施、(3) 真正評価実施の障害を分析し、明らかにすることである。調査方法は観察、インタビュー及び、書類研究である。収集したデータは定性的法により分析した。調査対象はにガネーシャ教育大付属高等学校の一年生日本語の教師による実施した、真正評価の計画、真正評価の実施、真正評価の障害である。分析した結果は、(1)ガネーシャ教育大付属高等学校の一年生の評価計画に真正評価を設計したの使用における。(2) 真正評価実施は学習実施計画で設計されたものに従っている。知識の評価が口頭テスト、課題及び、ひっき試験より評価され、スキルの評価がperformanceより評価された。(3) 真正評価実施の障害は時間が限られである評価ほうほやの種類を選ぶのが混乱とういてことである。
keyword : キーワード:日本語、授業、絶対評価

Downloads

Published

2019-07-11

Issue

Section

Articles