PENERAPAN METODE AUDIOLINGUAL DENGAN MEDIA WAYANG UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERBICARA BAHASA JEPANG SISWA KELAS X BAHASA DAN BUDAYA SMA NEGERI 2 SINGARAJA TAHUN AJARAN 2013/2014

Authors

  • I GUSTI AYU KADE DORIANTARI .
  • Prof. Dr. Ni Nyoman Padmadewi,MA .
  • Kadek Eva Krishna Adnyani,S.S.,M.Si .

DOI:

https://doi.org/10.23887/jpbj.v1i1.4242

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan berbicara bahasa Jepang siswa kelas X Bahasa dan Budaya SMA Negeri 2 Singaraja Tahun Ajaran 2013/2014 melalui penerapan metode audiolingual dengan media wayang dan untuk mengetahui respon siswa terhadap penerapan metode tersebut dalam pembelajaran bahasa Jepang. Rancangan penelitian yang digunakan adalah rancangan penelitian tindakan kelas (PTK) yang terdiri dari 2 siklus, dengan setiap siklus terdiri dari 1 kali pertemuan. Setiap siklus terdiri dari perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi-evaluasi, dan refleksi. Data dikumpulkan melalui tes, observasi, angket, dan wawancara kemudian dianalisis menggunakan teknik deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan metode audiolingual dengan media wayang dapat meningkatkan kemampuan berbicara bahasa Jepang siswa kelas X Bahasa dan Budaya SMA Negeri 2 Singaraja tahun ajaran 2013/ 2014. Hal ini dapat dibuktikan dengan hasil post-test pada siklus I dan siklus II yang sudah mencapai kriteria keberhasilan secara klasikal. Rata-rata nilai post-test siklus I yaitu 85, 07 yang mengalami peningkatan pada siklus II menjadi 87, 47. Siswa merespon positif terhadap pembelajaran yang menerapkan metode audiolingual dengan media wayang, terbukti dari hasil angket respon siswa yang mana siswa cenderung memilih pilihan cukup setuju, setuju, dan sangat setuju. Respon siswa terhadap penerapan metode audiolingual dengan media wayang adalah menyenangkan, menarik, suasana kelas menjadi ramai, menjadi lebih kreatif, dan dapat membuat siswa lebih banyak berbicara bahasa Jepang di dalam kelas.
Kata Kunci : metode audiolingual, media wayang, berbicara, bahasa Jepang

この研究の目的は当校学習者のワヤンを使用したオーディオリンガル法による日本語会話能力の向上および、この学習法を使用した学習者の反応を明らかにすることである。この研究は実践研究で、2周期に分けて実施したものである。それぞれの周期は計画、活動実施、観察、反応から成り立っている。データはテスト、観察、アンケート、インタビューから収集し、それを定性的記述法により分析した。調査の結果、2013年度シンガラジャ国立第二高等学校言語文化コース10年生のワヤンを使ったオーディオリンガル法による日本語会話能力は向上した。これは第一周期終了時のテストの平均点が85.07点であったのに対し、第二周期終了時のテストの平均点が87.47点に上がったことから言える。また、この学習法を用いた場合、学習者は楽しんで、興味を持ち、授業中も創造的発言、日本語の発話が増え、活発化した。そしてアンケートの結果効果的、たいへん効果的というものが多く、この学習法がとても有効であることがわかった。
keyword : オーディオリンガル法、ワヤン、会話、日本語

Published

2014-11-04

Issue

Section

Articles