Penerapan Strategi Pembelajaran Ekspositori Berbantuan Metode Resitasi Untuk Meningkatkan Penguasaan Tata Bahasa Dasar Bahasa Jepang Siswa Kelas XI IPB 4 SMA Karya Wisata Singaraja Tahun Ajaran 2014/2015

Authors

  • Ni Putu Deny Andari .
  • Prof. Dr. Ni Nyoman Padmadewi,MA .
  • Kadek Eva Krishna Adnyani,S.S.,M.Si .

DOI:

https://doi.org/10.23887/jpbj.v1i2.5439

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) peningkatan penguasaan tata bahasa dasar dalam bahasa Jepang setelah diterapkan strategi pembelajaran Ekspositori berbantuan metode Resitasi Kelas XI IPB 4 SMA Karya wisata Singaraja tahun ajaran 2014/2015 dan (2) respon siswa terhadap penerapan strategi pembelajaran Ekspositori berbantuan metode Resitasi. Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam 2 siklus. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas XI IPB 4 SMA Karya Wisata Singaraja yang berjumlah 48 orang.Instrumen pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian iniadalahlembar observasi, kuesioner, dan tes.Data hasil penelitian dianalisis secara deskriptif kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan (1) strategi pembelajaran Ekspositori berbantuan metode Resitasi dapat meningkatkan penguasaan tata bahasa dasarsiswa kelas XI IPB 4 SMA Karya Wisata Singaraja tahun ajaran 2014/2015 ditunjukkan dengan adanya peningkatan persentase ketuntasan dari tes awal sebesar 6.25%, kemudian pada post-test I menjadi 45.83%, dan pada post-test II sebesar 79.16%. (2) siswa merasa termotivasi terhadap penerapan strategi pembelajaran Ekspositori berbantuan metode Resitasi. Sehingga, dapat disimpulkan bahwa penerapan strategi pembelajaran Ekspositori berbantuan metode Resitasi dapat meningkatkan penguasaan tata bahasa dasar dalam bahasa Jepang.
Kata Kunci : strategi ekspositori, metode resitasi, tata bahasa dasar bahasa Jepang

この研究の目的は、(1) 2014年度シンガラジャカルヤウィサタ高等学校言語コース11年生の初級文法能力を高めるため使用する直接課題提出法の効果を知ること。(2)この学習法を使用した際の学習者の反応を知ることである。この研究は二周期に渡る教室実践活動調査である。研究の対象は、2014年度シンガラジャカルヤウィサタ高等学校言語コース11年生48名である。データは、授業観察用紙質問アンケート、テストにより収集し、それを定性的および定量的記述法により分析した。分析の結果、(1) 2014年度シンガラジャカルヤウィサタ高等学校言語コース11年生の初級文法能力は、この学習法により、大変向上したといえる。これは、使用前のプレテストにおいて標準を越えた学習者の割合は6.25%、第一周期終ろ時で45.83%、第二周期終ろ時は79.16%であったことからいえる。(2)この学習法を使用した学習者は、授業に積極的に参加するようになった。
keyword : 直接法、課題提出学習法、初級文法

Published

2015-07-25

Issue

Section

Articles