ALIH KODE YANG DIGUNAKAN OLEH DOSEN NATIVE SPEAKER DALAM KELAS KAIWA DI JURUSAN PENDIDIKAN BAHASA JEPANG, FBS UNDIKSHA TAHUN AJARAN 2014/2015

Authors

  • Ni Nyoman Suli Trisna Dewi .
  • I Nyoman Pasek Hadi Saputra, S.Pd., M.Pd .
  • Kadek Eva Krishna Adnyani,S.S.,M.Si .

DOI:

https://doi.org/10.23887/jpbj.v1i2.6279

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) Tipe-tipe alih kode apa saja yang muncul dalam kelas kaiwa yang diajar oleh dosen native speaker dan (2) faktor pemicu terjadinya alih kode dalam kelas kaiwa. Subjek dalam penelitian ini adalah seorang dosen native speaker. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik observasi dan wawancara yang kemudian dianalisis dengan menggunakan metode deskriptif kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa : (1) dalam pengajaran kaiwa yang diampu oleh dosen native speaker ditemukan sebanyak 84 alih kode dengan rincian sebagai berikut : 5 alih kode tag, 42 alih kode intrakalimat, 37 alih kode antarkalimat. (2) faktor pemicu terjadinya alih kode dalam kelas kaiwa yaitu perbedaan status dan formalitas, perubahan topik pembicaraan, alasan retoris dan kebiasaan.
Kata Kunci : alih kode, kaiwa, dosen native speaker

この研究の目的は、(1)会話の授業におけるネイティブスピーカー講師によって使用されるコードスウィッチングの種類、(2)会話授業でコードスウィッチングが使用される要因について知(し)ることである。この研究の対象は、会話授業を担当するネイティブスピーカー講師である。データは、授業観察およびインタビューにより収集し、それを定性的記述法によって分析した。この分析の結果、(1)ネイティブスピーカー講師(こうし)によって使用されるコードスウィッチングは84例であった。内訳は、タグが5例、1つの文章内で使用されるものが42例、2つ以上の文章の中で使用されるものが37例であった。(2)コードスウィッチングが使用される要因として、構成内容の相違、伝達内容の変化、個人的理由また習慣によるものが挙げられる。
keyword : コードスウィッチング、会話、ネイティブスピーカー講師

Published

2015-11-10

Issue

Section

Articles