ANALISIS KINERJA KEUANGAN BERDASARKAN METODE EVA STUDI PADA PERUSAHAAN TELEKOMUNIKASI YANG TERCATAT DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2013

Authors

  • Ni Made Tatsani Widi Arini .
  • Dra. Lulup Endah Tripalupi,M.Pd .
  • Made Ary Meitriana, S.Pd. .

DOI:

https://doi.org/10.23887/jjpe.v5i1.5202

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) nilai NOPAT pada perusahaan telekomunikasi yang telah tercatat di BEI tahun 2013, (2) nilai biaya modal pada perusahaan telekomunikasi yang telah tercatat di BEI tahun 2013, dan (3) kinerja keuangan perusahaan telekomunikasi yang telah tercatat di BEI tahun 2013 ditinjau dengan metode EVA. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Data dikumpulkan dengan metode dokumentasi dan dianalisis dengan analisis EVA. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, (1) nilai NOPAT PT Telekomunikasi Indonesia Tbk. adalah Rp 20.987.000.000.000, PT Indosat Tbk. sebesar Rp 841.838.000.000, PT Smartfren Tbk. sebesar Rp -1.784.682.909.136, PT XL Axiata Tbk. sebesar Rp 1.301.438.000.000, PT Bakrie Telecom sebesar Rp 27.320.180.033. (2) Biaya modal untuk PT Telekomunikasi Indonesia Tbk. sebesar Rp 10.284.848.546.016, PT Indosat Tbk. sebesar Rp 3.273.701.158.489, PT Smartfren Tbk. sebesar Rp 790.441.706.857, PT XL Axiata sebesar Tbk. Rp 1.670.800.564.235, dan biaya modal PT Bakrie Telecom sebesar Rp 196.585.006.260. (3) Hasil analisis EVA menunjukkan PT Telekomunikasi Indonesia Tbk. memililki nilai EVA>0, hal ini berarti kinerja keuangan perusahaan telah mampu menciptakan nilai tambah bagi perusahaan. Sedangkan PT Smartfren Tbk. PT Indosat Tbk., PT XL Axiata Tbk. and PT Bakrie Telecom Tbk. memiliki nilai EVA<0, ini menunjukkan bahwa kinerja keuangan perusahaan belum mampu menciptakan nilai tambah bagi perusahaan.
Kata Kunci : Biaya Modal, Economic Value Added (EVA), Kinerja Keuangan, Net Operating Profit After Tax (NOPAT)

This research is purpose to understand, (1) the value of NOPAT in the Telecommunications Companies have been listed on BEI in 2013, (2) the value of the cost of capital on a telecommunications companies that have been listed on BEI in 2013, (3) the financial performance of telecommunications companies have been listed on BEI in 2013 revised using EVA method. This type of research is quantitative descriptive. Data collected by documentation method then analyzed using EVA. The result shows (1) the value of NOPAT PT Telkom Indonesia Tbk. is IDR 20.987.000.000.000, PT Indosat Tbk. IDR 841.838.000.000, Smartfren Tbk. IDR -1.784.682.909.136, PT XL Axiata Tbk. IDR 1.301.438.000.000, PT Bakrie Telecom Tbk. IDR 27.320.180.033. (2) The cost of capital for PT Telkom Indonesia Tbk. is IDR 10.284.848.546.016, PT Indosat Tbk. IDR 3.273.701.158.489, PT Smartfren Tbk. IDR 790 441 706 857, PT XL Axiata Tbk. IDR 1.670.800.564.235, and the cost of capital of PT Bakrie Telecom Tbk. is IDR 196.585.006.260. (3) The results of EVA analysis indicate PT Telkom Indonesia had EVA> 0, this indicates that the financial performance of the company has been able to create added value for the company. Meanwhile, PT Smartfren , PT Indosat, PT XL Axiata and PT Bakrie Telecom have a value of EVA <0, this indicates that the company's financial performance has not been able to create added value for the company.
keyword : Capital of cost, Economic Value Added (EVA), Finance Performance, Net Operating Profit After Tax (NOPAT)

Published

2015-07-13

Issue

Section

Articles