PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN RECIPROCAL TEACHING TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIKA SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 4 AMLAPURA

Authors

  • Ni Made Sanistiawati
  • Ni Nyoman Parwati Jurusan Matematika
  • I Putu Pasek Suryawan Jurusan Matematika

DOI:

https://doi.org/10.23887/jjpm.v9i2.19897

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pengaruh model pembelajaran Reciprocal
Teaching terhadap pemahaman konsep matematika siswa. Jenis penelitian ini adalah
eksperimen semu (quasi experimental) dengan desain penelitian Post-Test Only Control
Group Design. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII SMPN 4 Amlapura
tahun ajaran 2017/2018 yang berjumlah 200 orang dan tersebar ke dalam 7 kelas.
Pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan teknik cluster random sampling.
Data pemahaman konsep matematika siswa dikumpulkan menggunakan tes pemahaman
konsep bentuk uraian. Rata-rata skor pemahaman konsep matematika untuk kelompok
eksperimen adalah 24,034 dan rata-rata skor pemahaman konsep matematika untuk
kelompok kontrol adalah 19,896. Data dianalisis menggunakan uji-t satu ekor (ekor
kanan) dengan taraf signifikan 5%. Hasil pengujian hipotesis menunjukkan bahwa
= 2,858
hitung t lebih dari =1,672
tabel t , sehingga 0 H ditolak. Berdasarkan hal ini dapat
disimpulkan bahwa pembelajaran matematika dengan model pembelajaran reciprocal
teaching memberikan pengaruh postitif terhadap pemahaman konsep matematika siswa.
Hal ini karena model pembelajaran reciprocal teaching menggunakan empat strategi
dalam pelaksanaannya yaitu merangkum, menyusun pertanyaan, mengklarifikasi, dan
memprediksi sehingga siswa menjadi lebih aktif dalam bertukar pikiran, mengajukan
pertanyaan, mendengar pendapat temannya, dan bersemangat dalam mengikuti
pembelajaran dibandingkan dengan siswa yang mengikuti pembelajaran konvensional.
Kata kunci: Pemahaman Konsep Matematika, Reciprocal Teaching, Pembelajaran
Konvensional

Downloads

Published

2019-09-03

Issue

Section

Articles