Model Pembelajaran Pemecahan Masalah Berorientasi Kearifan Lokal untuk Meningkatkan Motivasi dan Prestasi Belajar Matematika Siswa

Authors

  • I Gusti Bagus Gending .
  • Dra.Ni Nyoman Parwati,M.Pd .
  • Drs. I Gusti Ngurah Pujawan,M.Kes .

DOI:

https://doi.org/10.23887/jjpm.v2i1.2585

Abstract

Penelitian tindakan kelas ini bertujuan untuk meningkatkan motivasi dan prestasi belajar matematika siswa kelas V A SD Negeri 1 Banjar Jawa dengan menerapkan model pembelajaran pemecahan masalah berorientasi kearifan lokal. Penelitian ini melibatkan subjek sebanyak 31 orang siswa kelas V A SD Negeri 1 Banjar Jawa pada semester ganjil tahun pelajaran 2013/2014. Penelitian dilaksanakan dalam tiga siklus yang masing-masing siklus terdiri atas tahap perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi dan evaluasi, dan refleksi. Data motivasi belajar matematika siswa dikumpulkan menggunakan angket dan data prestasi belajar matematika siswa dikumpulkan menggunakan tes uraian. Data yang terkumpul dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata skor motivasi belajar matematika siswa, mengalami peningkatan dari sebelum tindakan yaitu 61,90 (kategori cukup) menjadi 80,32 (kategori tinggi) pada akhir tindakan siklus III. Rata-rata skor prestasi belajar matematika siswa, mengalami peningkatan dari siklus I yaitu 57,85 (kategori belum tuntas) menjadi 70,19 (kategori tuntas) pada siklus II, kemudian meningkat menjadi 81,63 (kategori tuntas) pada siklus III.
Kata Kunci : model pembelajaran pemecahan masalah, kearifan lokal, motivasi, prestasi.

This classroom action research aimed at improvement the motivation and achievement of students mathematics learning at class V A SD Negeri 1 Banjar Jawa applied problem solving learning model oriented local genius . This research which involved subjects as many as 31 students at class of V A SD Negeri 1 Banjar Jawa at the first semester of 2013/2014 academic year. This study is carried out in three cycles, each cycle consist of planning, action, observation and evaluation, and reflection. The motivation of students mathematics learning data was collected by using the motivation questionnaire and the achievement of students mathematics learning data was collected by using the test description. Then, the motivation and achievement data were descriptively analyzed. The results showed that the motivation of students mathematics learning average scores improved from the score of 61,90 (enough category) in before action to the score of 80,32 (high category) in the end of action third cycle. The achievement of students mathematics learning average scores improved in the score of 57,85 (not-completed-yet category) in first cycle to the score of 70,19 (completed category) in second cycle, then improved in the score of 81,63 (completed category) in third cycle.
keyword : problem solving learning model, local genius, motivation, achievement.

Published

2014-03-03

Issue

Section

Articles