ANALISIS KESALAHAN DALAM MENGERJAKAN SOAL MATEMATIKA PADA POKOK BAHASAN POLA BILANGAN SMPN 1 BLAHBATUH TAHUN AJARAN 2020/2021
DOI:
https://doi.org/10.23887/jjpm.v12i2.33318Abstrak
ABSTRAK
Penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan metode kualitatif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis-jenis kesalahan siswa dalam mengerjakan soal pemecahan masalah dengan Prosedur Newman dan penyebab kesalahannya. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VIII D SMPN 1 Blahbatuh yang kemudian dikelompokkan menjadi 3 kelompok yaitu kelompok tinggi, sedang, dan rendah yang diambil 2 siswa dari masing-masing kelompok sehingga jumlah subjek penelitian menjadi 6 siswa. Data dalam penelitian ini adalah soal tes pemecahan masalah materi pola bilangan dan wawancara. Teknik analisis datanya menggunakan reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan, dan keabsahan data (triangulasi).Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari ketiga kelompok, jenis kesalahan yang paling sering dilakukan adalah 1) membaca masalah, 2) memahami masalah, 3) transformasi, dan 4) penulisan jawaban. Kesalahan 1 sampai 4 sering dilakukan oleh kelompok rendah, kesalahan 2 sampai 4 sering dilakukan oleh kelompok sedang, dan kesalahan 3 dan 4 sering dilakukan oleh kelompok tinggi. Penyebab kesalahan yang sering dilakukan ketiga kelompok adalah : tidak bisa menyusun makna kata yang dipikirkan kedalam bentuk struktur gramatikal, tidak memahami makna kata yang diminta, kurang teliti, terlalu tergesa-gesa dalam mengerjakan soal, dan tidak bisa mengatur waktu dengan baik.
Kata kunci : Pembelajaran Matematika;Kesalahan Siswa;Prosedur Newman
ABSTRACT
This research is a descriptive study with qualitative methods. This study aims to determine the types of student errors in solving problems with the Newman procedure and the causes of the errors. The subjects of this study were students of class VIII D of SMPN 1 Blahbatuh who were then grouped into 3 groups, namely the high, medium, and low groups which were taken by 2 students from each group so that the number of research subjects became 6 students. The data in this study were the problem solving questions of the number pattern material and interviews. The data analysis technique used data reduction, data presentation, drawing conclusions, and data validity (triangulation). The results showed that of the three groups, the most frequent types of errors were 1) reading the problem, 2) understanding the problem, 3) transformation, and 4) writing answers. Mistakes 1 to 4 are often done by the low group, errors 2 to 4 are often done by the moderate group, and errors 3 and 4 are often done by the high group. The causes of mistakes that are often made by the three groups are: not being able to compile the meaning of the thought thought into a grammatical structure, not understanding the meaning of the word requested, not being careful, being too hasty in working on the problem, and not being able to manage the time well.
Keywords : Mathematics learning;Student error;Newman procedure
Unduhan
Diterbitkan
Terbitan
Bagian
Lisensi
Jurnal Pendidikan Matematika Undiksha is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.