Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Match Mine Terhadap Partisipasi Belajar dan Kemampuan Penalaran Matematika Siswa SMP
DOI:
https://doi.org/10.23887/jjpm.v2i1.4005Abstrak
Tujuan penelitian ini untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan partisipasi belajar dan kemampuan penalaran matematika antara siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran kooperatif tipe match mine dan siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran konvensional. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen semu dengan rancangan “Post Test Only Control Group Design”. Populasi penelitian ini adalah siswa Kelas VIII Non-unggulan semester genap SMP Negeri 4 Singaraja tahun ajaran 2013/2014, yaitu sebanyak 235 orang. Sampel penelitian ditentukan dengan teknik simple random sampling dan diperoleh Kelas VIII B1 dan Kelas VIII B6 sebagai sampel. Kelas VIII B1 sebagai kelompok eksperimen dan Kelas VIII B6 sebagai kelompok kontrol. Hipotesis satu dan dua diuji dengan menggunakan uji-t sedangkan hipotesis ketiga diuji dengan uji MANOVA. Diperoleh hasil bahwa terdapat perbedaan partisipasi belajar dan kemampuan penalaran matematika antara siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran kooperatif tipe match mine dan siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran konvensional.Kata Kunci : model pembelajaran kooperatif tipe match mine, partisipasi belajar, kemampuan penalaran matematika
This research aimed at to know whether there is any difference of learning participation and mathematics reasoning ability between students who were learned using cooperative learning model match mine type and students who were learned using conventional learning model. This research is quasi experiment research with Post-test Only Control Group Design. The population in this research were all non-leading eighth grade students of SMP Negeri 4 Singaraja in the academic year 2013/2014, as many as 235 students. The sample was selected using simple random samply technique and the result was B1 class and B6 class as the sample. The B1 class as experimental group and the B6 class as control group. First and second hypothesis were tested using t-test, meanwhile, the third hypothesis was tested using MANOVA test. The result is there are difference learning participation and mathematics reasoning ability between students who learned by cooperative learning model match mine type with students who learned by conventional learning model.
keyword : cooperative learning model match mine type, learning participation, mathematics reasoning ability
Diterbitkan
2014-08-18
Terbitan
Bagian
Articles
Lisensi
Jurnal Pendidikan Matematika Undiksha is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.