Monumen Perjuangan Wira Bhuwana Di Desa Gitgit, Sukasada, Buleleng (Latar Belakang Pendirian, Bentuk Serta Potensinya Sebagai Media Pembelajaran IPS)

Authors

  • Gede Adi Putra .
  • Drs. I Ketut Margi, M.Si .
  • Ketut Sedana Arta, S.Pd. .

DOI:

https://doi.org/10.23887/jjps.v2i2.3817

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) Latar belakang pendirian Monumen Perjuangan Wira Bhuwana; (2) Bentuk Monumen Perjuangan Wira Bhuwana dan (3) Potensi yang bisa dikembangkan sebagai media pembelajaran IPS dari Monumen Perjuangan Wira Bhuwana. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan langkah-langhkah: (1) Penentuan lokasi penelitian; (2) Metode penentuan informan; (3) Metode pengumpulan data (observasi, wawancara, dan analisis dokumen); (4) Metode penjaminan keaslian data (triangulasi data dan triangulasi metode); dan (5) Metode analisis data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Monumen Perjuangan Wira Bhuwana didirikan atas tekad dari para veteran kecamatan Sukasada. Ada tiga faktor yang melatar belakangi pendiriannya yakni, faktor historis, faktor sosial, dan faktor religi, (2) Bentuk Monumen Perjuanan Wira Bhuwana mengambil konsep Tri Mandala dalam ajaran agama Hindu. Bentuk Monumen Perjuangan Wira Bhuwana termasuk ke dalam tampilan bangunan figuratif dan non figuratif. Bukti bangunan figuratif pada Monumen Perjuangan Wira Bhuwana adalah adanya beberapa patung-patung berwujud manusia pada areal halaman luar monumen yang melambangkan kesembilan pasukan pribumi yang gugur dalam pertempuran di Kilometer 17 Pangkung Bangka, Desa Gitgit pada 12 Mei 1946. Sedangkan bukti bangunan non figuratif pada Monumen Perjuangan Wira Bhuwana adalah adanya sebuah bangunan tugu pada areal halaman tengah monumen dan terdapat beberapa relief-relief pada dinding halaman luar monumen serta terdapat pelinggih Padmasana pada bagian halaman utama monumen. (3) Potensi Monumen Perjuangan Wira Bhuwana yang dapat dikembangkan sebagai media pembelajaran IPS, yakni Sejarah dan Artefak ( Arsitektur Monumen Perjuangan Wira Bhuwana).
Kata Kunci : Media pembelajaran IPS , Potensi, Sejarah Monumen Perjuangan Wira Bhuwana

This study aimed to determine (1) the establishment Background of Monumen Perjuangan Wira Bhuwana; (2) Form of Monumen Perjuanan Wira Bhuwana and (3) the potential that could be developed as a learning media of social science studies from Monumen Perjuangan Wira Bhuwana. This study used a qualitative approach: (1) Determining the location of the study; (2) Method of determination of the informant; (3) Data collection methods (observation, interviews, and document study); (4) Method of guaranteeing the authenticity of the data; (5) The method of data analysis; and (6) The method of research results. The results showed that (1) Monumen Perjuangan Wira Bhuwana founded on the determination of the veterans Sukasada districts. There are three factors namely the establishment background, historical factors, social factors, and religious factors, (2) Monumen Perjuanan Wira Bhuwana shape take the concept of Tri Mandala in the Hindu’s religion. Forms of Monumen Perjuangan Wira Bhuwana included in the display of figurative and non-figurative building. Evidence figurative building on Monumen Perjuangan Wira Bhuwana is the presence of some form human statues on the outside courtyard area of the monument that symbolizes the nine native troops who died in battle at Kilometer 17 Pangkung Bangka, Gitgit village on May 12 1946. While evidence of non-figurative building on Monumen Perjuangan Wira Bhuwana is the existence of a building pillar in the middle of the courtyard area of the monument and there are some reliefs on the walls of the courtyard outside the monument and there Padmasana shrine monument on the main page (3) Potential of Monumen Perjuangan Wira Bhuwana that could be developed as a learning media of social science studies is the History and Artifacts (Architecture of Monumen Perjuangan Wira Bhuwana).
keyword : Learning Media of Social Studies, Potential, History of Monumen Perjuangan Wira Bhuwana,

Published

2014-08-12

How to Cite

., G. A. P., ., D. I. K. M. M., & ., K. S. A. S. (2014). Monumen Perjuangan Wira Bhuwana Di Desa Gitgit, Sukasada, Buleleng (Latar Belakang Pendirian, Bentuk Serta Potensinya Sebagai Media Pembelajaran IPS). Widya Winayata : Jurnal Pendidikan Sejarah, 2(2). https://doi.org/10.23887/jjps.v2i2.3817

Issue

Section

Articles