PENGEMBANGAN MEDIA VIDEO PEMBELAJARAN PENGHANTAR LISTRIK DILENGKAPI OBJEK TIGA DIMENSI PADA MATA KULIAH KABEL DAN TEKNIK PEMASANGANNYA DI PROGRAM STUDI PENDIDIKAN TEKNIK ELEKTRO UNIVERSITAS PENDIDIKAN GANESHA
DOI:
https://doi.org/10.23887/jjpte.v8i1.20201Abstract
Penelitian pengembangan ini bertujuan untuk: 1) membuat media video pembelajaran penghantar listrik dilengkapi objek tiga dimensi, 2) mengetahui kelayakan media video pembelajaran penghantar listrik dilengkapi objek tiga dimensi, 3) mengetahui respons mahasiswa terhadap penggunaan media video pembelajaran penghantar listrik dilengkapi objek tiga dimensi. Penelitian ini merupakan jenis penelitian R&D dengan mengadaptasi langkah pengembangan dari model pengembangan Sugiyono. Media pembelajaran yang dikembangkan di validasi oleh ahli media dan ahli isi. Perhitungan instrumen untuk para ahli dan uji coba lapangan menggunakan skala Linkert. Hasil dari penelitian ini berupa produk media video pembelajaran dan media objek tiga dimensi. Hasil penelitian dari ahli media memperoleh persentase tingkat kelayakan sebesar 98,67% dengan kualifikasi sangat layak, dan ahli isi memperoleh persentase tingkat kelayakan 100% dengan kualifikasi sangat layak. Hasil penelitian uji coba kelompok kecil sebesar 91,27% (kualifikasi sangat baik) dan uji coba kelompok besar yang menunjukkan respons mahasiswa sebesar 93,72% (kualifikasi sangat baik). Sehingga media video pembelajaran dan objek tiga dimensi yang dikembangkan layak diterapkan pada mata kuliah kabel dan teknik pemasangannya untuk mahasiswa semester III Program Studi Pendidikan Teknik Elektro Undiksha.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Jurnal Pendidikan Teknik Elektro Undiksha is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.