PENERAPAN METODE DEMONSTRASI UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PRAKARYA DAN KEWIRAUSAHAAN SISWA KELAS XI MIA 4 SMA NEGERI 3 SINGARAJA

Authors

  • Made Rumawan
  • Made Santo Gitakarma
  • Nyoman Pasek Nugraha

DOI:

https://doi.org/10.23887/jjpte.v6i2.20234

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa dengan menerapkan metode demonstrasi kepada siswa kelas XI di SMA N 3 Singaraja. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas. Subjek penelitian tindakan kelas ini adalah siswa kelas XI MIA 4 SMA N 3 Singaraja tahun ajaran 2014/2015 dengan jumlah siswa 21 Orang. Hasil penelitian ini menemukan bahwa terdapat peningkatan hasil belajar yang signifikan. Hal ini dibuktikan berdasarkan hasil analisis data, terjadi peningkatan rata-rata hasil belajar siswa dari 78,81 dengan kategori sedang menjadi 83,07 dengan kategori baik. Penelitian ini sudah dapat dikatakan berhasil meningkatkan hasil belajar      siswa karena sudah memenuhi kriteria keberhasilan penelitian yaitu 85% dari 21 siswa di MIA 4 telah mencapai KKM yang ditetapkan sekolah yaitu 80 yang dibuktikan dengan persentase ketuntasan klasikal sudah mencapai 90,47% dengan rata-rata hasil belajar siswa 83,07. Dengan demikian hasil penelitian dapat menunjukan bahwa penerapan metode demonstrasi dapat meningkatkan hasil belajar Prakarya dan Kewirausahaan (rekayasa) pada siswa kelas XI semester II di SMA N 3 Singaraja.

Downloads

Published

2019-10-10